Sukses

Jonathan Majors Dikabarkan Didepak dari Marvel Usai Dinyatakan Bersalah dalam Kasus Penganiayaan Kekasih

Kasus hukum yang membelit Jonathan Majors bermula dari cekcok dengan sang kekasih—yang kini sudah berstatus mantan—Grace Jabbari.

Liputan6.com, Jakarta Karier cemerlang Jonathan Majors yang dibangun dengan susah payah, redup dalam sekejap mata karena kasus hukum yang tak bisa dianggap enteng: penganiayaan. Dalam persidangan yang dilangsungkan pada Senin (18/12/2023) kemarin, ia dinyatakan bersalah dalam dua dakwaan terkait kasus kekerasan ini.

Tak lama setelahnya, sejumlah media hiburan ternama global mengumumkan bahwa Marvel memecat Jonathan Majors. Deadline, The Hollywood  Reporter, Variety, dan banyak media lain, memberitakan hal ini dengan menyitir pernyataan seorang sumber anonim dari Marvel.

Aktor 34 tahun ini sendiri memegang peranan penting dalam Marvel Cinematic Universe dari Fase 4 hingga 6, sebagai super-villain Kang the Conqueror. Karakter ini debut dalam serial Loki musim pertama, comeback dalam Ant-Man and the Wasp: Quantumania, dan di Loki musim kedua.

Kasus hukum yang membelit Jonathan Majors bermula dari cekcok dengan sang kekasih—yang kini sudah berstatus mantan—Grace Jabbari. Peristiwa tersebut terjadi pada Maret tahun ini, saat keduanya berkendara di Manhattan.

Grace disebut sempat melihat Jonathan Majors menerima pesan singkat dari seorang wanita lain. Jaksa sempat membacakan pesan ini di sidang, yang berbunyi, “Kuharap sekarang aku bisa menciummu.”

2 dari 4 halaman

Pukul Kekasih

Grace Jabbari yang melihat pesan teks ini, berusaha merebut ponsel aktor 34 tahun ini. Jonathan rupanya tak terima. Ia lantas menarik jari, memiting lengan, dan memukul wajahnya.

“(Saat aku berusaha meringkuk) untuk melindungi diri, aku merasa pukulan keras di kepala yang mengejutkanku,” kata Grace.

3 dari 4 halaman

Grace Jabbari dalam Keadaan Tak Sadar

Keesokan harinya, Jonathan Majors kembali ke hotel yang ditinggali bersama Grace. Jonathan Majors menelepon 911 karena Grace Jabbari berada dalam keadaan tak sadar.

Saat polisi datang beberapa menit kemudian. Grace ditemukan mengalami patah tulang di jari tengah dan luka di telinganya.

4 dari 4 halaman

Terancam Setahun Penjara

Dalam persidangan yang berlangsung selama sekitar dua minggu, juri memutuskan sang aktor bersalah dalam penyerangan tingkat ketiga dan intimidasi tingkat kedua.

Dalam pembacaan tuntutan, Jonathan Majors terancam dengan hukuman setahun penjara. Namun patut dicatat, bahwa hakim bisa saja memilih hukuman percobaan dan rehabilitasi, ketimbang bui. Hakim juga memerintahkan Jonathan Majors untuk tak melakukan kontak dengan Jabbari, atau akan dikenakan dakwaan tambahan.