Sukses

Inul Daratista Ngaku Pernah Habis Rp65 Juta Gara-Gara Anaknya Kecanduan Game, Diungkap Sambil Adu Nasib dengan Bella Shofie

Inul Daratista sempat mengungkapkan satu hal mengejutkan yang pernah dialaminya terkait sang anak setelah ia melihat Bella Shofie menegur putranya.

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi dangdut Inul Daratista rupanya sempat mengungkapkan satu hal mengejutkan yang pernah dialaminya terkait sang anak. Rupanya, ada satu tindakan buah hatinya yang sempat membuat Inul Daratista terpaksa harus keluar kocek dengan sangat besar.

Pengalaman itu disampaikan sendiri oleh Inul Daratista pada saat ia berkomentar di salah satu unggahan Bella Shofie. Dalam unggahannya, tampak Bella Shofie memperlihatkan momen ketika ia menegur putranya, Danillo karena bermain video game hingga habis belasan juta rupiah.

"DOWNLOAD GAME dua hari sampe hampir 15 Juta Pake Credit Card Mimi 😩😩😩😩 Uppaa Subhanallah 🙏🏻 #danilloprincerigan #5yearsold," tulis Bella Shofie dalam keterangan video tersebut.

Terlihat Bella Shofie mencecar anaknya gara-gara asal upgrade kapal dalam sebuah video game melalui gadget hingga menghabiskan Rp15 juta selama dua hari.

Putra Bella Shofie mengaku tak tahu aksinya itu menghabiskan uang sebesar itu. Dari situlah Inul mulai berani adu nasib dengan mengungkap pengalaman menghabiskan uang lebih besar dari Bella Shofie.

 

2 dari 4 halaman

Pengakuan Inul Daratista saat Adu Nasib dengan Bella Shofie

Melihat video Bella Shofie tersebut, Inul Daratista pun langsung berkomentar. Bak sedang adu nasib dengan Bella Shofie, Inul mengaku bahwa ia pernah membayar hingga puluhan juta rupiah gara-gara ulah anaknya main video game.

"Sabaaarr mommy …sama aku juga , ivan dulu jebol game bisa habis 65jt pernah 😂😂😂😂😂😂😂😂," tulis Inul Daratista.

"Kenapa anak-anak sekarang itu pikirannya level tingkat tinggi ya bun," sahut Bella Shofie.

 

3 dari 4 halaman

Reaksi Kaget Warganet terhadap Pengalaman Inul

Mengetahui pengalaman Inul lebih bikin lemas ketimbang Bella Shofie, sejumlah warganet pun meluapkan rasa kaget mereka sejadi-jadinya sambil membandingkan biaya tersebut dengan kebutuhan lain.

"Masya Allah bun bisa bangun rumah yang segitu mungkin buat aku," kata seorang warganet.

"Innalillahi mak uang segitu bisa buat modal usaha," ceplos seorang warganet lain.

"Mantap bun, beli game seharga satu petak sawah. Bunda nggak marah kan. Pantesan rizki bunda makin melimpah," celetuk seorang lagi.

 

4 dari 4 halaman

Anak Bella Shofie Masih Ingat Password Kartu Kredit Ibunya

Dalam videonya, Bella Shofie juga sempat bertanya kepada putranya mengenai harga setiap game yang dibeli atau diunduh. Ia juga penasaran kepada anaknya perihal caranya mengakses kartu kredit miliknya.

Ternyata, sang anak masih hafal dengan password kartu kredit ibunya pada saat membeli game dahulu. Alhasil, Danillo pun menangis dan merasa bersalah karena telah membuat ibunya kewalahan.