Sukses

Ayudia Bing Slamet Sentil Tukang Selingkuh: Orang-Orang Ini Perlu Diganti Sel Otaknya

Istri Ditto Percussion, Ayudia Bing Slamet, mengritik keras para pelaku perselingkuhan.

Liputan6.com, Jakarta Belakangan isu perselingkuhan kembali ramai dibincangkan di media sosial. Artis Ayudia Bing Slamet pun ikut membahas topik perselingkuhan ini melalui media sosial Twitter pribadinya.

Istri Ditto Percussion ini mengritik keras para pelaku perselingkuhan. Dia tak habis pikir mengapa ada orang yang berani melakukan tindakan terlarang tersebut saat persentase ketahuannya sangat tinggi.

"Orang-orang selingkuh ini emg perlu diganti sih sel otaknya biar logikanya tuh berpikir kalo selingkuh itu udah pasti ketauan," ujar Ayudia dikutip pada Minggu (31/12/2023).

Sekali lagi, ibu satu anak ini memberi warning bahwa setiap tindak perselingkuhan pasti bakal ketahuan serapat apa pun menutupinya.

"UDAH PASTI KETAUAN. CEPAT ATAU LAMBAT. aj***ggg. g****ggg lu berpikir itu akan tertutup rapat dan gak bakal ada yang tau," tutupnya.

Meski demikian, Ayudia tidak mencantumkan secara spesifik kasus perselingkuhan apa yang dia bahas.

2 dari 4 halaman

Unggahan Ayudia Langsung Viral

Unggahannya soal perselingkuhan tersebut viral hingga disukai lebih dari 40 ribu kali dan dibanjiri ratusan komentar. Tingkat engagement-nya pun tinggi, mencapai 1,6 juta views.

Warganet meramaikan kolom komentar unggahan tersebut. Banyak pihak yang setuju dengan pendapat Ayudia Bing Slamet soal perselingkuhan.

3 dari 4 halaman

Opini Para Warganet

"Itu dia aja udah ketauan berkali kali tetep aja masih dilakuin emg otaknya udah pindah ke dengkul aja," kata salah satu netizen.

"Dan yg paling ngeselin, yg menjadi selingkuhan downgrade bgttt dari Istri SAH," ujar warganet yang lain.

"Susah nder karena pada dasarnya selingkuh itu sebuah habbit dan penyakit yang bakal sembuh kalo udah kehilangan atau merasa ada yang ngga sesuai sama keinginan," tambah yang lainnya.

4 dari 4 halaman

Kasus Perselingkuhan yang Sedang Ramai

Sementara itu, baru-baru ini geger berita seleb TikTok Ira Nandha bahwa suaminya, ES yang berprofesi sebagai pilot diduga selingkuh dengan pramugari. Pengakuan ini viral di jagat maya sepanjang Jumat (29/12/2023).

Yang bikin miris, Ira Nandha mengaku memergoki suami selingkuh 6 kali, 5 di antaranya dengan orang yang sama. Bersamaan dengan itu, nama Bella Damaika ramai digunjing warganet.

Video Terkini