Sukses

Sikap Asli Tiko Aryawardhana kepada BCL Selama di Tanah Suci Dibeberkan Pendamping Umrah

Seorang pendamping umrah mengungkapkan pengalamannya selama di Tanah Suci bersama BCL, Tiko Aryawardhana, dan keluarga melalui unggahan di media sosialnya.

Liputan6.com, Jakarta Bunga Citra Lestari alias BCL baru saja menjalani ibadah umrah di Tanah Suci bersama suami, ibu, dan anaknya, yakni Tiko Aryawardhana, Emmy Muchlis, dan Noah Sinclair. Selama di Tanah Suci, BCL dan keluarga melakukan perjalanan dengan seorang pendamping bernama Rilanda.

Belum lama ini, sosok Rilanda mengungkapkan pengalamannya selama umrah bersama BCL dan keluarga melalui unggahan di media sosialnya. Berbagai hal berkesan yang tak terlupakan pun disampaikan olehnya dalam sebuah tulisan.

Pengalaman tersebut disampaikan oleh Rilanda melalui Instagram Stories pada Selasa (9/1/2023) yang diunggah ulang oleh BCL. Menyimak kisah yang dituliskan dalam bahasa Inggris, rupanya pengalaman yang dirasakan Rilanda di Tanah Suci sangatlah positif.

Bahkan, Rilanda juga membeberkan sikap Tiko Aryawardhana selama bersama BCL, Noah Sinclair, dan Emmy Muchlis di Tanah Suci. Mengacu pada pengalaman yang disampaikannya, maka anggapan negatif terhadap Tiko dari para haters pun jadi terbantahkan.

2 dari 4 halaman

Merasa Beruntung Bisa Bersama Keluarga BCL

Awalnya, Rilanda mengaku merasa beruntung lantaran ia bisa mendampingi perjalanan umrah BCL dan keluarganya. Setelah itu, ia mengungkapkan bahwa dirinya bisa melihat sisi yang membuat BCL disukai banyak orang.

"Bagi orang luar sepertiku, aku hanya bisa mengagumi penampilan dan keluarganya. Namun setelah berhari-hari, aku mengerti mengapa dia (BCL) dicintai banyak orang," tulis Rilanda dalam bahasa Inggris melalui Instagram Stories, Selasa (9/1/2024).

"Oma Emmy Muclhis yang menjadi pendukung terbesarnya, selalu tersenyum setiap kali membicarakan kak Unge (BCL)," sambungnya.

"Noah, cinta dalam hidupnya yang selalu tersenyum kepadanya, dan bersedia menjaga ibunya," ia menambahkan.

3 dari 4 halaman

BCL Selalu Mendapatkan Cinta dari Tiko Aryawardhana

Lebih lanjut, sang pendamping umrah membeberkan perihal sikap Tiko Aryawardhana selama di Tanah Suci. Rupanya rasa cinta Tiko kepada BCL benar-benar ditunjukkan secara tulus.

"Mas Tiko Aryawardhana, aku tak tahu bagaimana menggambarkan dia dan cintanya kepada istrinya," tulis Rilanda.

"Kalau kamu melihat dia, maka kamu akan tahu cinta itu terlihat dari setiap tindakan yang dilakukannya terhadap istrinya. Aku harap pernikahan kalian selalu bahagia," sambungnya.

4 dari 4 halaman

Mengagumi BCL Luar Dalam

Sebelum menutup kalimat yang dituliskannya, Rilanda terlebih dahulu memuji habis-habisan BCL luar dalam.

"Kak Bunga Citra Lestari, perempuan alpha yang penuh gairah dalam mencintai. Kau cantik sekali. Ditambah lagi jilbab yang dikenakan membuatmu semakin indah luar biasa di dalam dan di luar," tulisnya.

"Bahkan aku pun jatuh cinta kepadamu dan senyummu he he heh cantik amat. Aku harap semua orang bisa melihat dirimu yang sebenarnya, kak," tutup Rilanda memungkasi.