Pada 31 Maret silam, aktris Kou Shibasaki serta Kazuyoshi Saito hadir di acara premier film Detective Conan Ke-17, Meitantei Conan Zekkai no Private Eye. Baik Kou maupun Kazuyoshi, keduanya terlibat dalam proyek film ini.
Pada Februari lalu, tersiar kabar bahwa Kou Shibasaki mengisi suara sebagai karakter wanita bernama Nanami Fuji. Karakter tersebut merupakan anggota pasukan bela diri yang misterius. Selain itu, Kazuyoshi Saito juga terlibat sebagai penyanyi yang membuat serta menyanyikan lagu untuk tema film ini.
Film ini akan ditayangkan 20 April mendatang. Selain kedua artis di atas, hadir juga artis lain seperti Rikiya Koyama, Minami Takayama dan Wakana Yamazaki. Cerita film ini bertema tentang sebuah kapal bernama Aegis yang bekerjasama dengan Pasukan Bela Diri Maritim dan Kementerian Pertahanan Jepang.
Cerita berkembang dengan ditemukannya mayat anggota Pasukan Bela Diri yang kehilangan tangan kirinya beserta mata-mata yang menyusup ke dalam kapal Aegis. Ran terjebak dalam bahaya dan Conan terpaksa harus berhadapan dengan Spy X yang berbahaya.(Rul)
Pada Februari lalu, tersiar kabar bahwa Kou Shibasaki mengisi suara sebagai karakter wanita bernama Nanami Fuji. Karakter tersebut merupakan anggota pasukan bela diri yang misterius. Selain itu, Kazuyoshi Saito juga terlibat sebagai penyanyi yang membuat serta menyanyikan lagu untuk tema film ini.
Film ini akan ditayangkan 20 April mendatang. Selain kedua artis di atas, hadir juga artis lain seperti Rikiya Koyama, Minami Takayama dan Wakana Yamazaki. Cerita film ini bertema tentang sebuah kapal bernama Aegis yang bekerjasama dengan Pasukan Bela Diri Maritim dan Kementerian Pertahanan Jepang.
Cerita berkembang dengan ditemukannya mayat anggota Pasukan Bela Diri yang kehilangan tangan kirinya beserta mata-mata yang menyusup ke dalam kapal Aegis. Ran terjebak dalam bahaya dan Conan terpaksa harus berhadapan dengan Spy X yang berbahaya.(Rul)