Liputan6.com, Jakarta Exhuma terus merajai box office di Korea Selatan. Dewan Film Korea mengumumkan bahwa pada Jumat (8/4/2024), Exhuma secara resmi telah menjangkau total 7.009.491 penonton di bioskop Korea Selatan.
Dilansir dari situs Soompi, dengan pencapaian tersebut, maka Exhuma telah resmi menjadi film horor okultisme Korea pertama dalam sejarah box office yang melampaui 7 juta penonton bioskop.
Baca Juga
Exhuma hanya membutuhkan waktu kurang dari 16 hari untuk mencapai angka 7 juta, yang artinya film tersebut telah meraih pencapaian itu empat hari lebih cepat dari 12.12: The Day, yang merupakan hit box office terbesar Korea pada tahun 2023.
Advertisement
Untuk merayakan pencapaian terbaru film ini, sutradara Jang Jae Hyun berfoto bersama bintang Exhuma seperti Choi Min Sik, Kim Jae Chul, Kim Go Eun, dan Yoo Hae Jin. Sementara Lee Do Hyun saat ini sedang menjalani wajib militer.
Tidak hanya di Korea Selatan, Exhuma juga punya pencapaian gemilang di Indonesia. Film yang dibintangi Choi Min Sik hingga Lee Do Hyun ini telah meraih 700 ribu penonton hanya dalam 10 hari penayangan di bioskop Tanah Air.
Mengalahkan Parasite di Box Office Indonesia
"700 ribu orang sudah lihat eonni ngereog atraksi debus," tulis Feat Pictures selaku ditributor film independen di Indonesia, lewat akun Twitter resmi mereka pada Jumat (9/3/2024). Angka ini diprediksi masih akan terus meningkat.
Pencapaian ini menjadikan film bergenre horror occult tersebut sebagai film Korea paling laris di Indonesia sepanjang masa, bahkan melampaui karya peraih Piala Oscar, Parasite. Di tahun 2019, Parasite turun layar dengan 700 ribu penonton.
Advertisement
Kini Sudah Ditonton 800 Ribu
"It's official! EXHUMA telah menjadi film Korea terlaris di Indonesia sepanjang masa hanya dalam 10 hari penayangan saja! Terima kasih atas dukungan kalian semua," kata pihak distributor.
Dan tepat hari Sabtu, 9 Maret 2024, film ini sudah meraih 800 ribu penonton di Indonesia. "800 ribu orang ikut lega melihat ayamnya enggak jadi disembelih," tulis Feat Pictures di akun X.
Reaksi warganet
Pecinta film Exhuma ikut bersorak sorai merayakan keberhasilan film ini.
"Mungkin bisa '900 ribu orang sudah nonton eonni mimisan habis diserempet hantu'," kata pengguna akun X selly_dieti****
"Ini sih tahta Dukun Jepang yang dibawakan Feat Pictures resmi digeser Dukun Korea," ujar netizen yang lain.
"Kalau dulu The Wailing high gross horror movie jugak tapi bila aku tgk tafahamm nyah. Isi tersirat dia mendalam sangat nak kena pikir," yang lain menimpali.
Advertisement