Liputan6.com, Jakarta Alumni MasterChef Indonesia musim keenam, Jordhi Aldyan kini dikenal sebagai celebrity chef lantaran sering jadi bintang tamu program on-air maupun off-air. Di Instagram, akun terverifikasi chef Jordhi Aldyan kini punya lebih dari 150 ribuan pengikut.
Baru-baru ini, ia buka suara soal dapur sebagai salah satu area penting rumah. Chef Jordhi menyebut wastafel dan kompor jantungnya dapur. Karenanya, penghuni rumah patut mengindahkan sekaligus merawatnya.
“Setuju sekali disebut jantungnya dapur. Kita mengenal istilah mise en place atau persiapan di dapur. Ini juga bisa jadi kunci atau jantungnya proses memasak,” kata Jordhi Aldyan ketika berbincang dengan Showbiz Liputan6.com, pekan ini.
Advertisement
Persiapan hebat jika tak diimbangi alat-alat atau peranti canggih hasilnya tak akan efektif dan efisien. Kompor sebagai “alat produksi” masakan bergizi patut diperhatikan. Begitu pula wastafel sebagai pilar penjaga kebersihan dan kesehatan.
Perkara Spons dan Sink
“Contohnya kompor, dengan pembakarannya tidak optimal, maka mise en place sebagus apapun tetap hasilnya akan tidak bagus. Kualitas tempat cuci piring pun sangat menentukan. Sebaiknya dibersihkan setiap hari setelah penggunaan,” paparnya.
Jordhi Aldyan mengaku di rumah punya spons khusus untuk membereskan sink. Spons yang telah diolesi sabun dipakai membersihkan hingga ke lubang dan lekukan sink. Ia menyebut, konsistensi membersihkan sink berdampak pada keawetannya.
Advertisement
Buka Kartu Salah Kaprah
Lebih lanjut, Jordhi Aldyan buka kartu soal salah kaprah yang sering terjadi di kalangan ibu saat membersihkan kompor. Ini terkait kitchen towel atau lap. Ia mengingatkan, lap punya serat bermacam-macam. Kebanyakan ibu pakai serat kasar yang kadang susah menyerap air.
“Dalam proses pembersihan kompor yang ada tempered glass, suka ada jejak (bekas) lap. Saran dari saya, gunakan tisu dapur. Jika pakai lap, pilih yang microfiber. Seratnya halus dan kecil-kecil. Ketika dibersihan, tidak meninggalkan jejak atau goresan,” urai Jordhi Aldyan.
Pencahayaan dan Ventilasi
Ini disampaikannya ketika menjadi bintang tamu gelar wicara sekaligus peluncuran gas hob GHG78207 dan mesin cuci piring BD2B-G1 dari Fotile di Jakarta, Jumat (22/4/2024). Jordhi Aldyan juga mengajak para pencinta masak memperhatikan pencahayaan dan ventilasi dapur.
Narasumber lain yakni Head of Marketing Fotile Indonesia, Tommy Pratomo, menyebut gas hob GHG78207 adalah inovasi yang menggabungkan kekuatan api besar dan efisiensi energi. Daya super-flame-nya menghasilkan api kuat dan efisiensi termal mencapai 65 persen.
“Sementara itu, mesin cuci piring BD2B-G1 punya hydrojet tekanan tinggi yang mampu membersihkan noda minyak menyeluruh. Dengan kapasitas besar dan tingkat pembasmian virus 99,99 persen, ia menjamin kebersihan semua peralatan makan Anda,” ungkapnya.
Advertisement