Sukses

Film Horor Cerita Sofi Punya Official Poster, Siap Menghantui Layar Bioskop Tahun Ini

Produser eksekutif film Cerita Sofi mengklaim, sosok hantu yang dihadirkan di film horor ini akan membuat jantung penonton berdebar kencang.

Liputan6.com, Jakarta Bangun Pagi Pictures siap menghantui layar bioskop tanah air lewat produksi film horor terbarunya berjudul Cerita Sofi. Film besutan sutradara Ivan Bandhito ini secara resmi merilis official posternya.

Dalam film Cerita Sofi, mengisahkan perjalanan karakter utamanya, Sofi dan 4 saudaranya, yang terjebak kejadian tragis saat berlibur di kampung halaman mereka. Kelimanya harus menghadapi teror mengerikan dan memecahkan misteri yang mengintai di tengah konflik pribadi mereka.

Jonathan HM, produser eksekutif film Cerita Sofi mengklaim, sosok hantu yang dihadirkan di film horor ini akan membuat jantung penonton berdebar kencang. Selain itu, penonton akan disuguhkan plot twist cerita yang menegangkan.

"Kekuatan utama film Cerita Sofi selain pada sosok hantu yang mencekam, juga ditambah dengan misteri yang akhirnya terungkap dibalik teror yang menghantui di film ini," ujar Jonathan HM melalui keterangan tertulisnya, Minggu (7/4/2024).

 

2 dari 4 halaman

Opsi bagi para penikmat film horor

Ivan Bandhito melanjutkan, hadirnya Cerita Sofi menjadi opsi bagi para penikmat film horor. Dia menilai, belakangan industri film tengah dijejali genre horor yang identik dengan setting dusun dan balutan agama sebagai identitas moral.

"Gempuran pasar global industry film di tanah air, khususnya film genre horror yang identik dengan settingan dusun dan balutan agama sebagai identitas moral, merupakan hal yang tidak mudah untuk dilawan," kata Ivan.

 

3 dari 4 halaman

Setiap film memiliki sub dengan gaya berbeda-beda

Namun Ivan percaya setiap film memiliki sub dengan gaya berbeda-beda, hingga pemahaman tentang sebuah genre film tidak sempit. Genre horor misalnya yang menggunakan sub bagian seperti horor komedi, horor romance, horor thriller, hingga horor psikologi.

"Cerita Sofi mengajak penonton masuk ke dalam sebuah peristiwa baka yang mana nalar serta logika perlu digunakan untuk menikmatinya," jelas Ivan.

 

4 dari 4 halaman

Dibintangi nama-nama tenar

Film Cerita Sofi dibintangi nama-nama seperti Joshua Suherman, Annette Edoarda, Sarah Beatrix, Naura Hakim, hingga Irsyadillah. Film ini turut didukung aktor senior di antaranya Roweina Umboh, Ferry Salim serta Egi Fedly.

Film Cerita Sofi dijadwalkan tayang di bioskop Tanah Air di tahun ini.