Sukses

Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur Kompak Tembus 4 Juta Penonton, Kini Siap Pamit dari Bioskop

Perkembangan terkini tangga box office Indonesia menampilkan “kekompakan” Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur mencapai 4 juta penonton pekan ini.

Liputan6.com, Jakarta Perkembangan terkini tangga box office Indonesia menampilkan “kekompakan” Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur mencapai 4 juta penonton pada pertengahan pekan ini.

Lewat akun Instagram @kknmovie, pihak MD Pictures mengabarkan, film Badarawuhi di Desa Penari telah mencapai 4 jutaan penonton setelah tayang di bioskop selama 41 hari.

Hari ke-41 tayang, 4.010.119 orang telah napak tilas ke Desa Penari,” demikian isi infografis yang diunggah di medsos disertai keterangan, “Terima kasih untuk 4.010.119 orang yang telah napak tilas ke desa penari hingga hari ini!

Sementara Joko Anwar mengunggah foto berisi kumpulan adegan film, behind the scene, hingga cinema visit yang dijalani para pemain Siksa Kubur. Ia berterima kasih atas sambutan hangat penonton.

 

2 dari 4 halaman

Tak Akan Bisa Terlupakan

Joko Anwar menyebut masyarakatlah yang mengantar Siksa Kubur mencapai 4.000.826 penonton dengan apresiasi dan cinta. Setelahnya, ia menyebut Siksa Kubur pamit dari bioskop Tanah Air.

Terima kasih untuk keriaan, teori-teori, fan art, diskusi, api semangat yang kalian berikan buat Siksa Kubur. Tak akan bisa terlupakan dan memberikan semangat bagi kami untuk segera berkarya lagi,” cuit Jokow Anwar.

3 dari 4 halaman

2 Film Lebaran 2024

Siksa Kubur pamit dari bioskop Indonesia, berlayar ke perjalanan berikutnya. Mudah-mudahan hari-hari kalian menyenangkan. Salam sinema,” sutradara film Pengabdi Setan menyambung.

Seperti diketahui, hanya ada dua film Indonesia yang berkompetisi pada libur Lebawan 2024, yakni Badarawuhi di Desa Penari karya sineas Kimo Stamboel dan Siksa Kubur dari Joko Anwar.

4 dari 4 halaman

Silam dari Bioskop

Dirilis bareng pada 11 April 2024, Siksa Kubur mendulang 257 ribuan penonton pada hari pertama penayangan. Sementara Badarawuhi di Desa Penari memimpin dengan 344 ribuan.

Kini, keduanya bersiap silam dari bioskop. Film Indonesia yang tengah jadi pembicaraan publik adalah Vina: Sebelum 7 Hari. Karya Anggy Umbara itu merangkul lebih dari 5 juta penonton.

Video Terkini