Liputan6.com, Jakarta Syahnaz Sadiqah tak henti mengucap rasa syukur karena menjadi salah satu jemaah yang akan menjalani ibadah haji di tahun ini. Adik Raffi Ahmad itu rencananya akan menuaikan rukun Islam kelima bersama keluarga.
Di sisi lain, Syahnaz Sadiqah deg-degan hingga waktu keberangkatan benar-benar terlaksana. Ia memperbanyak zikir dan doa agar rencana menunaikan ibadah haji bersama keluarga lancar.
Baca Juga
"Pastinya kita satu keluarga enggak berhenti mengucap syukur sama Allah sudah dikasih rezeki. Karena belum berangkat, jadi masih deg-degan," aku Nyonya Jeje Govinda di Kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (31/5/2024).
Advertisement
"Sampai sudah berangkat baru benar-benar bersyukur. Kalau sebelum berangkat masih deg-degan banget, takut ini, takut itu. Banyak doa saja, banyak zikir semoga diberikan kelancaran," Syahnaz Sadiqah menambahkan.
Â
Pas Manasik, Enggak Ikut
Syahnaz Sadiqah mengaku tak sempat mengikuti manasik atau simulasi ibadah haji, seperti yang dilakukan jemaah sebelum bertolak ke Tanah Suci. Padahal, ia mengaku sudah meluangkan waktu untuk hadir.
"Kemarin pas manasik haji aku enggak ikut. Karena sudah lock tanggal manasik haji, tiba-tiba manasiknya diganti waktunya. Nah, aku sudah keburu lock syuting. Jadi kemarin aku enggak sempat datang. Jadi datang cuma untuk vaksin meningitis saja," jelasnya.
Â
Advertisement
Fokus Ibadah Saja
Syhanaz mengaku ingin fokus beribadah selama berada di Tanah Suci. Ia tak memiliki rencana jalan-jalan ke suatu tempat, di tengah perjalanannya haji. "Enggak sih, ini memang benar-benar fokus untuk ibadah saja," ujarnya.