Sukses

Ashanty Bangga Arsya Hermansyah Terpilih Jadi Pendamping Timnas Indonesia Vs Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno

Ashanty ungkap kebahagiaannya atas terpilihnya Arsya Hermansyah, putra bungsunya, jadi pendamping Timnas Indonesia dalam laga kualifikasi piala dunia 2026 melawan Timnas Irak.

Liputan6.com, Jakarta - Ashanty ungkap kebahagiaannya atas terpilihnya Arsya Hermansyah, putra bungsunya, menjadi pendamping Timnas Indonesia dalam laga kualifikasi piala dunia 2026 melawan Timnas Irak. 

Ashanty mengaku deg-degan menanti jawaban, apakah Arsya Hermansyah ikut terpilih sebagai salah satu anak yang bakal mendampingi pemain Timnas Indonesia. Sebab, kata dia, ada proses yang harus dilalui untuk dapat mendampingi punggawa Timnas Garuda, di laga melawan Irak.

"Alhamdulillah Arsya jadi pendamping Garuda. Kita udah deg-degan juga karena di WA nggak ada kabar," aku Ashanty di Kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (6/6/2024).

"Ternyata ada prosesnya. Jadi daftar dulu, email segala rupa, dan lainnya. Ya alhamdulillah Arsya diterima jadi pendamping Garuda," Ashanty menambahkan.

 

2 dari 4 halaman

Seleksi Ketat

Menurut Ashanty, Arsya harus melewati seleksi yang ketat untuk bisa menjadi pendamping Timnas Garuda. Ia bersyukur Arsya memenuhi semua persyaratan yang ditentukan.

"Lumayan, karena aku merasa kayak Arsya nggak masuk. Arsya suka main bola dan dia ikut klub bola. Tinggi badan dan semua persyaratan oke," jelasnya.

 

3 dari 4 halaman

Bangga Sepak Bola Indonesia

Ashanty mengantarkan Arsya yang akan bertugas menjadi pendamping Timnas Garuda. Selain itu, ia juga menonton langsung aksi Marselino Ferdinan Cs saat berlaga di lapangan hijau.

"Aku dong (yang antar). Aku kan nonton mereka main. Gimana banget bangga lihat Indonesia sepak bolanya maju banget," ucap Ashanty.

 

4 dari 4 halaman

Dua Laga Penutup

Sekedar informasi, Timnas Indonesia melakoni dua laga penutup putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F melawan Irak dan Filipina.

Dari dua laga yang dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta itu, Indonesia hanya membutuhkan 1 kemenangan untuk melaju ke putaran ketiga sekaligus mendekatkan Garuda ke pintu Piala Dunia 2026.

Video Terkini