Sukses

Kondisi Syifa Hadju Usai Putus dari Rizky Nazar, Fokus Sembuhkan Luka Hati dan Tolak Dijodohkan Netizen

Setelah putus dari Rizky Nazar, Syifa Hadju tak mau membuka hati dengan cowok lain dalam waktu dekat. Ia fokus menyembuhkan luka hati, kuliah, dan berkarier.

Liputan6.com, Jakarta Setelah mengaku kini single, Syifa Hadju membeberkan kondisi terkininya setelah putus cinta. Mantan pacar Rizky Nazar ini menjelaskan kondisinya baik-baik saja namun tengah fokus menyembuhkan diri sendiri.

Syifa Hadju menekankan putus cinta bukan karena orang ketiga atau gara-gara ulah Salshabilla Adriani seperti yang diisukan selama ini. Namun, bintang film Catatan Si Boy menolak menguak penyebab sebenarnya.

Untuk penyebabnya biarkan itu menjadi privasiku dan yang bersangkutan saja ya. Aku berharap enggak ada yang salah-salahan atau menjatuhkan siapapun nantinya di sini dari kalian,” tulis Syifa Hadju.

Ini disampaikannya lewat pernyataan tertulis di Instagram Stories pekan ini. Dalam unggahan yang sama, Syifa Hadju mengklaim hubungan dengan ibunda Rizky Nazar, dan kakaknya, Rizkina Nazar baik-baik saja.

2 dari 4 halaman

Biarkan Aku Sembuh Sendiri

Pesohor dengan 18 jutaan pengikut di Instagram ini menganggap Rizkina Nazar sebagai kakak sendiri, bukan kakak dari mantan pacar. Syifa Hadju juga menggarisbawahi keinginan menyembuhkan diri.

In the mean time, tolong biarkan aku sembuh sendiri dulu ya. Aku ingin menikmati waktuku bersama keluarga, sahabat, dan orang-orang tersayangku dulu,” cuit artis kelahiran 13 Juli 2000.

3 dari 4 halaman

Jangan Jodohkan Aku dengan Siapapun

Jadi aku mohon tolong jangan jodoh-jodohkan aku sama siapapun hi hi. Aku enggak berniat untuk mencoba atau membuka hati untuk siapapun dalam waktu dekat ini,” Syifa Hadju menyambung.

Bintang sinetron Mermaid In Love menarik hikmah di balik putus cinta. Syifa Hadju percaya, garis waktu Sang Khalik yang terbaik. Karenanya, ia ogah dijodoh-jodohkan netizen.

4 dari 4 halaman

Biar Allah Tunjukkan Jodoh

Saat ini fokus Syifa Hadju adalah bekerja, menyelesaikan kuliah, dan menjalani kegiatan yang bikin hati bahagia seperti bermain dengan sejumlah kucing yang selama ini dirawatnya.

Mungkin bila waktunya tiba, biar Allah saja yang tunjukin jodoh Baku buat akut nantinya. Kapanpun, waktu yang Allah pilih buat aku. Sekarang aku pengin fokus kerja, kuliah, main sama kucing-kucingku dan doing things that makes me truly happy,” ia mengakhiri.