Sukses

Tengku Firmansyah Kerja Keras Jadi Tukang Besi di Kanada, Netizen Banjiri Pujian

Netizen di media sosial mencoba mengklarifikasi soal pekerjaan Tengku Firmansyah tersebut dan menyebut eks model majalah remaja ini memang lulusan teknik, sehingga memang sesuai dengan keilmuannya.

Liputan6.com, Jakarta - Tekad Tengku Firmansyah menjalani kehidupan baru di Kanada memang sudah mantap. Ini dibuktikan dengan unggahan foto atau videonya saat dia mencari nafkah di luar negeri.

Biasanya, suami Cindy Fatikasari ini bergelut dengan acara-acara selebritas atau syuting tayangan tertentu, kini harus bekerja keras lantaran jenis pekerjaannya sangat berbeda, yakni jadi tukang besi.

Lewat akun Instagram pribadinya, Firman memperlihatkan foto saat dia bekerja memakai wearpack dan membawa helm kuning.

Terlihat pria kelahiran Bandung, 15 September 1977 itu, sedang memegang peralatan las. Beberapa kali dia mengusap wajah dan membetulkan helm pelindungnya.

 

2 dari 4 halaman

Netizen Heran

Profesi baru Firman ini tentu saja langsung jadi sorotan publik, termasuk netizen. Bahkan, ada yang heran kenapa ia sudah pandai saja mengelas besi. "Yg lain ngomongin gaji, klo gw herannya kok dia bs ngelas segala ya?" tulis akun @bubbleadict99, disimak Liputan6.com, Kamis, 25 Juli 2024.

Pemilik akun @viview15 juga sempat mempertanyakan keahlian Firman. "Yg gw penasaran dese kapan training or sertifikasinya ya? Krn luar negeri biasanya terima yg berpengalaman setau aku ya"

 

3 dari 4 halaman

Demi Anak Kembar

Namun, warganet lain mencoba mengklarifikasi soal pekerjaan Firman tersebut. Dia menyebut eks model majalah remaja ini memang lulusan teknik, jadi memang sesuai dengan keilmuannya.

Seperti diketahui, Firman dan Cindy memilih pindah ke Kanda demi pendidikan kedua anak kembar mereka, Tengku Omar Atalla dan Tengku Kianu Zimraan. Mereka tidak ingin anak-anak mereka merantau sendirian dan merasa bertanggung jawab untuk membimbing mereka.

 

4 dari 4 halaman

Ayah yang Baik

Publik pun sangat menghargai dan memberikan pujian dengan keputusan pasangan itu. Mereka menilai Firman sebagai ayah yang baik dan orang tua yang bertanggung jawab.

"Ini baru bilang seorang ayah. demi kehidupan dan pendidikan anak2nya dia rela meninggalkan kehidupan glamour. Semangat kak lelahmu menjadi lillah," kata @wintymer.

"Jerih lelah seorang bapak yg bertanggung jawab untuk keluarganya," timpal akun lainnya

 

Video Terkini