Liputan6.com, Jakarta "Tak pernah kusangka cintaku padamu/Lebih dari yang kumau/Pertama bertemu dengan dirimu/Tak ada getaran cinta/Namun kini kuterlena....."
Penggalan lirik tersebut berasal dari lagu terbaru Handy Passage, berjudul "Cinta". Lagu yang melodius dan penuh dengan nuansa cinta ini adalah karya cipta Fery Hudaya, dirilis pada medio Juli 2024. Dengan aransemen musik apik dari Dion (Dygta Band) dan petikan gitar indah dari Gan-Gan (Sahara Band), lagu ini memberikan sentuhan yang istimewa.Â
Handy Passage adalah penyanyi senior yang cukup dikenal di Kota Bandung. Talenta musiknya ditempa melalui pendidikan formal di bidang musik dan berbagai ajang lomba. Pada tahun 2002, putra dari pasangan Herry dan Ida Passage ini mulai menimba ilmu di Kampus STiMB (Sekolah Tinggi Musik Bandung). Kemudian, pada tahun 2005, ia mengasah bakatnya melalui berbagai ajang lomba nyanyi, termasuk ajang pencarian bakat yang diselenggarakan oleh stasiun TV swasta.
Advertisement
"Saya menjadi finalis lomba boy band yang diadakan oleh sebuah stasiun TV swasta nasional di Jakarta," kata Handy, yang lahir di Bandung.
Â
Eksistensi
Perjalanan musik Handy tidak berhenti di situ. Ia terus berjuang untuk mengukuhkan eksistensinya di industri musik Indonesia. Dengan semangat yang tak pernah padam, Handy sering tampil dari kafe ke kafe.
Pengalaman tampil di berbagai panggung ini semakin mematangkan kemampuannya sebagai musisi. Bekal ini menjadi modal penting dalam perjuangannya di industri musik.
Â
Advertisement
Karir Bernyanyi
Karir nyanyi Handy mulai bersinar pada tahun 2014 ketika DH Production merekrutnya ke dapur rekaman. Di bawah naungan DH Production, Handy, dengan nama alias Adhesa Passage, merilis dua single, yaitu "Hitam Putih Cinta Kita" dan "Bukan Manusia Sempurna", keduanya merupakan karya mendiang Dose Hudaya.
Mengenai lagu "Cinta", Handy berujar, "Yang pasti, lagu ini benar-benar enak. Diciptakan oleh Kang Fery Hudaya secara spontan saat sedang jam session di sebuah acara. Dan, yang membuat saya bangga, lagu ini diciptakan khusus untuk saya, jadi benar-benar sesuai dengan warna dan karakter vokal saya.Â
"Tantangan lagu ini cukup berat," lanjut Handy. "Saya beberapa kali revisi vokal agar bisa menyampaikan apa yang diinginkan oleh pencipta lagunya. Interpretasi saya tentang lagu 'Cinta' ini adalah bahwa mencintai adalah anugerah yang kita rasakan. Namun, kita juga harus hati-hati, jangan terlalu terlena agar tidak terluka."
Â
Menghanyutkan
Single terbaru Handy yang memiliki kekuatan untuk menghanyutkan perasaan pendengarnya ini sudah bisa dinikmati di kanal YouTube DH Production Indonesia serta berbagai platform digital musik lainnya.
Advertisement