Liputan6.com, Jakarta Sonny Septian selama beberapa waktu terakhir menjadi sorotan publik, karena permasalahan kesehatannya. Berawal dari keracunan makanan yang membuatnya dilarikan ke RS, terungkap satu fakta baru.
Ia ternyata mengalami penyempitan pembuluh darah di otak yang mengakibatkan stroke ringan dengan dampak pada postural serta fungsi tangan dan kaki kanan.
Baca Juga
Lucky Hakim, Desy Ratnasari hingga Bobby Maulana Flashback Momen Jadi Host dan Artis Indosiar di Malam Puncak Ketiga: Konser 3 Dekade
Polisi Kejar Pelaku Penusukan Aktor Sandy Permana yang Ditemukan Tewas dengan Luka Tusukan
Lyodra Batal Mengisi Malam Puncak Ketiga: Konser 3 Dekade Indosiar Luar Biasa karena Sakit, Ini Pesannya di HUT Indosiar ke-30
Kini, Sonny telah memasuki tahap pemulihan. Meskipun belum sepenuhnya lancar dalam berbicara dan berjalan, kondisinya sudah membaik. Sonny berbagi cerita tentang perjalanan pemulihannya di podcast Deddy Corbuzier, Podhub.
Advertisement
Sonny Septian mengaku mengalami mimpi aneh dalam masa pemulihan ini. Sonny bercerita bahwa dalam mimpinya, ia sedang memperbaiki genteng rumah. Karena penasaran, ia mencari arti mimpi tersebut di Google yang menyebut bahwa mimpi itu dianggap sebagai pertanda buruk.
Sonny sempat berniat tidak menceritakannya karena larangan dari seorang ustaz. Namun, artis tersebut akhirnya membagikan mimpinya kepada istrinya, Fairuz A Rafiq. Sang istri mencoba menenangkan dan membantah bahwa mimpi tersebut tidak perlu mempengaruhi pikiran.
“Google kan tahu sendiri, masalah sakit perut aja penjelasan ke mana-mana,” tutur Fairuz.
Mimpi Seram, Jenazah Mau Masuk Rumah
Artis kelahiran 1983 itu juga mengaku pernah bermimpi dijemput oleh beberapa jenazah yang ingin masuk ke rumahnya. Ia membacakan doa, dan satu per satu jenazah itu pergi.
Namun, ada satu jenazah anak-anak yang tetap bersikeras ingin masuk hingga akhirnya, ketika istrinya yang mendoakan, jenazah tersebut akhirnya pergi dari rumah mereka.
Advertisement
Ditenangkan Fairuz
Fairuz tentunya tak ingin sang suami overthinking dengan mimpi-mimpi ini.
“Iya dokter bilang itu ya memang karena pengaruh obat dan karena lagi stres jadi mimpinya aneh-aneh,” ungkap Fairuz.
Diajak Teman yang Sudah Meninggal
Ada pula mimpi lain yang membuat Fairuz terkejuta. Sonny mengaku diajak oleh seorang teman yang sudah meninggal. Teman tersebut meyakinkan Sonny bahwa kehidupan di alam sana lebih baik dan lebih tenang dibandingkan di dunia ini.
"Son, ayo ikut, enak di sana, lebih tenang," kata Sonny, menirukan ucapan sosok dalam mimpinya.
Deddy, dengan nada bercanda, menambahkan, "Atau mungkin memang benar, enak di sana karena di sini bini lo cerewet," untuk mencairkan suasana.
Advertisement