Sukses

Dijuluki Polisi Kaya, Ternyata Konten Kreator Aipda Malvinas Bharaduta Juga Seorang Pengusaha Skincare

Publik baru-baru ini dikejutkan oleh sosok Aipda Malvinas Bharaduta, seorang anggota Polri yang berdinas di Korlantas Mabes Polri, yang dikenal dengan julukan "Polisi Kaya."

Liputan6.com, Jakarta - Publik baru-baru ini dikejutkan oleh sosok Aipda Malvinas Bharaduta, seorang anggota Polri yang berdinas di Korlantas Mabes Polri, yang dikenal dengan julukan "Polisi Kaya."

Julukan ini muncul akibat gaya hidup Aipda Malvinas yang sering memamerkan mobil mewahnya di media sosial.

"Kalau saya dibulang kaya alhamdulillah Aamiin," kata Aipda Malvinas kepada pewarta di Jakarta, Senin, 2 September 2024.

"Karena yang namanya usaha pasti semua menginginkan untuk sukses," tambah pria berbadan tegap ini.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Konten Kreator

Namun, dibalik profesinya sebagai polisi, Aipda Malvinas ternyata juga aktif sebagai konten kreator di platform media sosial. Tidak hanya itu, ia juga terlibat dalam bisnis kecantikan yang sangat menguntungkan.

Penelusuran warganet mengungkapkan bahwa Aipda Malvinas adalah Co-Founder dari Kharites Beauty, sebuah brand skincare yang pada tahun 2024 dinobatkan sebagai Skincare Terbaik di Indonesia oleh Indonesia Quality Observer.

 

3 dari 4 halaman

Pendapatan Miliaran Rupiah

Kesuksesan bisnis Kharites Beauty telah membawa Aipda Malvinas meraup keuntungan yang tidak sedikit.

Diperkirakan, ia telah mengantongi pendapatan hingga puluhan miliar rupiah dari bisnis ini, menjadikannya salah satu pengusaha sukses di bidang skincare di Indonesia.

 

4 dari 4 halaman

Hasil Kerja Keras

Aipda Malvinas pun mengungkap rasa syukurnya atas kerja kerasnya selama ini yang sudah memperlihatkan hasil.

"Alhamdulillah dengan usaha yang dijalankan, saya sudah dapatkan hasilnya dimana hasil ini bis saya bangggakan. Karena ini hasil kerja keras saya selama ini," ucapnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini