Sukses

Jennifer dan Irfan Bachdim Jadi Sorotan Usai Perdana Datang Saksikan Timnas Indonesia di GBK

Datang menyaksikan pertandingan Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jennifer Bachdim dan Irfan Bachdim jadi sorotan.

Liputan6.com, Jakarta Jennifer Bachdim dan Irfan Bachdim menjadi sorotan warganet setelah mereka hadir untuk mendukung Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa (10/9/2024) dalam pertandingan melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dalam unggahan di laman Instagramnya, Jennifer Bachdim mengungkap bahwa ini adalah kali pertama dirinya menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia setelah sekian lama. Terakhir kali ia hadir di stadion adalah saat mendukung suaminya, Irfan Bachdim, yang masih aktif bermain untuk Timnas pada era 2010. 

Jennifer dan Irfan datang bersama kedua anak mereka, mengenakan pakaian serba merah putih sebagai bentuk dukungan untuk Timnas. Jennifer juga membagikan momen perjalanan mereka menuju Gelora Bung Karno dengan MRT, memuji kenyamanan dan efisiensi transportasi umum di Jakarta. 

Hadirnya pasangan Bachdim di stadion juga mengundang nostalgia bagi para penggemar, yang mengenang kembali momen-momen ketika Irfan Bachdim masih aktif bermain di lapangan hijau. Suasana ini membawa kilas balik bagi para penggemar Timnas Indonesia dan menambah semangat pertandingan malam itu.

2 dari 4 halaman

Perdana Nonton Timnas

Melalui unggahan di laman Instagramnya @jenniferbachdim, Selasa (10/9/2024), Jennifer ungkap bahwa ini kali pertama ia datang menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia setelah sekian lama. Karena terakhir ia datang sebagai suporter, saat ia mendukung sang suami yang masih menjadi pemain aktif Timnas Indonesia. 

“Hari ini aku pertama kali nonton timnas main tanpa kehadiran suami sebagai pemain,” tulis Jennifer.

 

 

3 dari 4 halaman

Naiki MRT

Pasangan yang diketahui tinggal di Bali, abadikan momen perjalanan mereka ke GBK dengan transportasi umum, MRT hingga memuji keindahan transportasi umum tersebut.

“On our way to support timnas,” dengan menyematkan emoji love. Jennifer juga menambahkan “MRT di Jakarta bagus banget!!! Love it.”

 

 

4 dari 4 halaman

Menjadi Cerita Nostalgia

Momen keduanya menyaksikan pertandingan Timnas mengundang respons antusias warganet terkhusus penggemar sepak bola. Salah satu penggemar bola mengungkap bahwa, dirinya pertama menyukai bola di era Timnas Irfan Bachdim.

“Jujur pertama kali suka bola khususnya Timnas, karena Irfan Bachdim, euforia saat itu luar biasa,” tulis salah satu penggemar di kolom komentar unggahan Jennifer.

 

 

Video Terkini