Sukses

Mahalini Serasa Kembali ke Indonesian Idol, Saat Tampil Bareng Sricandy di Synchronize Fest 2024

Mahalini, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya dan Kiesya Levronka memeriahkan Synchronize Fest 2024 hari ketiga. Tampil bergantian, mereka disebut Sricandy.

Liputan6.com, Jakarta Mahalini, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya, dan Kiesya Levronka memeriahkan Synchronize Fest 2024 hari ketiga. Tampil bergantian, mereka menamakan diri sebagai Sricandy.

Tampil di panggung Dynamic Synchronize Fest 2024, Sricandy membawakan lagu "Ekspresi." Masing-masing alumni Indonesian Idol mengekspresikan diri menyanyikan lagu diva top Tanah Air.

Jika ditelisik lagi, Sricandy memang dimotori penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Itu disadari Mahalini saat tampil di hadapan penonton.

"Senang banget bisa di sini untuk yang kedua, tentu suatu kebanggaan. Berasa di Idol lagi ya," ujar Mahalini di atas panggung Dynamic Synchronize Fest 2024, di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta, Minggu (6/10/2024).

2 dari 4 halaman

Mama Ina, Our Legend

Mahalini membawakan lagu "Sial." Selain itu, ia duet dengan Tiara Andini membawakan "Wow" milik Vina Panduwinata. "Aku mau bawain lagu Mama Ina, our legend, our diva. Suatu kebanggaan bisa bawain lagunya Mama Ina bersama Tiara Andini," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Keisya Bersama Ziva Magnolia

Penampilan Keisya Levronka pun tak kalah memukau. Ia membawakan "Tak Ingin Usai." Dalam sesi duet, Keisya bersama Ziva Magnolya menyanyikan lagu "Pudar" yang dipopulerkan Rossa.

Tiara Andini menyanyikan "Kupu-Kupu." Untuk sesi duet, ia menyuguhkan "Tak Kuduga" milik Ruth Sahanaya bersama Lyodra. Sebagai informasi, Tiara Andini, Lyodra dan Ziva Magnolya bakal kembali tampil dalam di konser "Super Diva."

 

4 dari 4 halaman

Aksi Sricandy Ditutup Lyodra

"Kebetulan kami bertiga sama Mama Uthe akan konser bareng. Kita akan menyanyikan banyak lagu di konser Super Diva," ucap Tiara Andini. Aksi Sricandy ditutup penampilan Lyodra. Ia sukses mengajak penonton menggalau bareng dengan lagu "Pesan Terakhir."