Sukses

Winda Viska Hadirkan Konsep Modern di RM Damai, Rumah Makan Legendaris di Tanjungpinang

Winda Viska mengungkapkan bahwa selain menyediakan playground dan mushola, RM Damai juga memiliki ruang rapat (VIP Room).

Liputan6.com, Jakarta Rumah Makan (RM) Damai yang legendaris kembali menyapa pelanggan dengan konsep baru yang lebih modern dan segar. Pada Jumat, 18 Oktober 2024, RM Damai secara resmi dibuka kembali di Kota Tanjungpinang. Acara grand opening yang berlangsung di Jalan Wiratno, Komplek Pertokoan Jalan Masuk Ramayana No.1-3, Tanjungpinang, ditandai dengan pertunjukan tari piring dan pemotongan pita oleh para pendiri rumah makan tersebut. 

Menariknya, RM Damai bukanlah pemain baru di industri kuliner. Rumah makan ini telah berdiri sejak tahun 1962 dan dikenal luas oleh masyarakat, tidak hanya di Indonesia tetapi juga oleh wisatawan dari Singapura dan Malaysia. Dengan mengusung tema "Warisan Rasa di Era Baru," RM Damai kini hadir dengan nuansa yang lebih modern namun tetap mempertahankan cita rasa autentik masakan Minang yang telah menjadi identitasnya sejak dahulu.

"RM Damai dulu sempat buka di Jalan Teuku Umar, lalu pindah ke Jalan Merdeka. Bukan hanya warga lokal yang suka masakan kami, tapi juga wisatawan dari Singapura dan Malaysia sering mampir," ungkap Hendri, salah satu pendiri RM Damai, saat pembukaan.

 

2 dari 3 halaman

Dedikasi

Setiap hidangan yang disajikan di RM Damai adalah bentuk dedikasi dan cinta yang mendalam terhadap kuliner Minang. Hal ini membuat RM Damai dengan cepat mendapatkan tempat di hati pelanggannya. Kini, pengunjung bisa menikmati 43 menu khas Minang yang beragam, seperti ayam gulai, cincang, ayam singgang, dan banyak lagi. 

Namun, RM Damai bukan sekadar menyajikan masakan lezat. Mereka juga mengedepankan kenyamanan pelanggan dengan berbagai fasilitas yang ramah keluarga. RM Damai menyediakan playground yang bisa dinikmati anak-anak saat berkunjung, sehingga orang tua tidak perlu khawatir ketika membawa anak kecil. Selain itu, tersedia mushola ber-AC di lantai 1 untuk kenyamanan beribadah para pengunjung.

Winda Viska, salah satu pendiri RM Damai, mengungkapkan bahwa selain menyediakan playground dan mushola, RM Damai juga memiliki ruang rapat (VIP Room) yang bisa menampung hingga 30 orang, dilengkapi dengan TV LED. 

"Kami juga punya smoking area, jadi yang membawa anak ke sini tidak perlu khawatir, karena tempat kami sangat ramah anak," kata Winda.

 

3 dari 3 halaman

Ragam Kuliner

Lebih jauh, Winda menjelaskan bahwa kehadiran RM Damai di Tanjungpinang bukan hanya untuk menyajikan masakan Minang, tetapi juga untuk memperkaya ragam kuliner di kota ini. Dia berharap RM Damai bisa menjadi bagian dari promosi kuliner Tanjungpinang dan memperkenalkan berbagai jenis makanan lezat yang ada di kota tersebut. 

"Dulu, pertama kali saya ke Tanjungpinang, saya mencoba masakan Padang di Damai. Rasanya unik dan menarik, sehingga saya tertarik untuk berkolaborasi dengan Pak Hendri. Kami menciptakan rumah makan dengan nuansa baru, namun tetap mempertahankan cita rasa leluhur," tambah Winda.

Pengunjung yang ingin menikmati sajian di RM Damai tidak perlu khawatir soal biaya masuk dan parkir, karena RM Damai menyediakan fasilitas tersebut secara gratis. Rumah makan ini beroperasi mulai pukul 10.00 hingga 20.00 WIB setiap harinya, sehingga pelanggan dapat dengan mudah mengatur waktu untuk berkunjung dan menikmati hidangan khas Minang yang autentik dan lezat.

Video Terkini