Sukses

GBI HMJ Gelar Perayaan Natal dan Peluncuran Album Perdana Berjudul Tuhan Yesus Baik

Album "Tuhan Yesus Baik" menghadirkan serangkaian lagu pujian dan penyembahan.

Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka menyambut Natal, Gereja Bethel Indonesia HMJ (GBI HMJ) akan mengadakan acara istimewa berupa peluncuran album perdana berjudul "Tuhan Yesus Baik".

Acara ini akan digelar pada Sabtu, 7 Desember 2024, di GBI HMJ Neo Soho Capital, lantai 10, Jakarta Barat, dengan tiga sesi ibadah, yaitu pukul 09.00, 13.00, dan 17.00 WIB.

Album "Tuhan Yesus Baik" menghadirkan serangkaian lagu pujian dan penyembahan yang diciptakan langsung oleh Pdt. Helmijanto dan Pdt. Phang Mie Soe, Gembala Jemaat GBI HMJ.

Lagu-lagu dalam album ini terinspirasi dari firman Tuhan dan ditulis untuk menjadi penguat iman bagi jemaat.

Salah satu momen yang paling dinantikan dalam acara ini adalah penampilan khusus dari Pdt. Phang Mie Soe, yang akan menyanyikan beberapa lagu dari album tersebut.

2 dari 4 halaman

Balutan Harmoni Orkestra dan Alat Musik Perkusi D

engan balutan harmoni orkestra dan alat musik perkusi, pujian yang dibawakan dipastikan membawa kehangatan dan memperkaya suasana ibadah Natal.

Selain itu, Pdt. Helmijanto akan menyampaikan khotbah bertema "Tuhan Yesus Baik", yang mengingatkan jemaat tentang kasih setia Tuhan yang tidak pernah berakhir.

 

 

3 dari 4 halaman

Diharapkan Dapat Menginspirasi Setiap Orang

Pesan Natal tersebut diharapkan dapat menginspirasi setiap orang untuk semakin mendekatkan diri kepada Yesus Kristus melalui doa, pujian, dan firman-Nya.

GBI HMJ mengundang seluruh jemaat untuk hadir dan merayakan kelahiran Yesus Kristus bersama-sama. Melalui ibadah ini, diharapkan Natal 2024 membawa damai, sukacita, dan pengharapan bagi semua yang merayakan.

 

 

4 dari 4 halaman

Tentang Album Tuhan Yesus Baik

Album perdana ini merupakan wujud pelayanan GBI HMJ dalam mempersembahkan pujian kepada Tuhan. Setiap lagu di dalamnya dirancang untuk menjadi sarana penyembahan yang membawa jemaat lebih dekat kepada Tuhan.

Dengan melodi yang menyentuh dan lirik yang mendalam, album ini diharapkan dapat menjadi berkat bagi semua pendengarnya.

Semoga perayaan Natal tahun ini menjadi momen yang mempererat hubungan dengan Sang Juruselamat. Selamat menyambut Natal 2024!

Video Terkini