Sukses

Kenang Ray Manzarek, 2 Personel The Doors Siap Gelar Konser

Robby Krieger dan John Densmore, dua anggota tersisa band The Doors akan bersatu kembali untuk penghormatan pada Ray Manzarek.

Kematian keyboardist Ray Manzarek, ternyata kembali menyatukan gitaris Robby Krieger dan drummer John Densmore. Dua personel band rock The Doors yang masih hidup itu menegaskan keinginan menggelar konser penghormatan terhadap rekan mereka Ray Manzarek yang meninggal dunia pada 21 Mei silam akibat kanker saluran kantung empedu [baca: Ray Manzarek, Keyboardis The Doors Tutup Usia].

"Kami akan melakukan setidaknya satu pertunjukan untuk Ray," ungkap Robby Krieger saat diwawancara majalah Rolling Stone, seperti dikutip Contact Music, Kamis (4/7/2013).

Robby Krieger dan John Densmore adalah dua pendiri The Doors yang tersisa. Sebelumnya pada 3 Juli 1971, sang vokalis Jim Morrison ditemukan tewas di Paris, Prancis. Morrison meninggal dalam usia 27 tahun akibat overdosis heroin.

"Mari memainkan beberapa lagu The Doors di Whisky atau Wiltern. Banyak musisi hebat di LA (Los Angeles) yang kami tahu dan menyukai serta mengagumi band ini. Itu cara saya mencairkan suasana," tutur Densmore kepada Rolling Stone, belum lama ini.

Densmore membeberkan pula mengenai pertemuan dengan Manzarek selama bulan-bulan terakhirnya. "Kemudian saya mendengar dirinya sangat sakit dan meneleponnya. Ia berkata terima kasih untuk doanya dan memberitahu saya kemoterapi tidak enak. Jadi masih sempat berpamitan, terima kasih Tuhan."

Selama sepuluh tahun ke belakang tiga personel tersisa The Doors berselisih paham mengenai peninggalan sejumlah karya dan lisensi musik untuk iklan. Kisah itu terdapat dalam buku Densmore yang dirilis tahun ini bertajuk The Doors: Unhinged.

Terlepas dari perselisihan itu, baik Robby Krieger maupun John Densmore menghormati Ray Manzarek. Banyak musisi turut memberi penghormatan atas wafatnya Manzarek, termasuk Billie Joe Armstrong, Slash, dan Krist Novoselic [baca: Beberapa Musisi Ucap Belasungkawa untuk Mendiang Ray Manzarek].

Slash bahkan menulis: "The Doors merepresentasikan sound LA kepada saya. Band pertama yang saya ingat sewaktu datang dari Inggris. Light My Fire tidak akan saya lupakan." Sementara, Novoselic berkicau, "Terima kasih untuk musik yang hebat, Ray Manzarek!"(Ans)