Sukses

Video: Jelang Lebaran, Ustad Solmed dan April Sibuk Urus Anak

Kehadiran anak membuat Ustad Solmed dan April Jasmine tak tertarik dengan segala persiapan Idul Fitri.

Menjelang Idul Fitri sudah menjadi kewajaran bila orang-orang sibuk mempersiapkan baju lebaran serta panganan untuk disantap. Namun hal itu tidak terjadi dengan pasangan Ustad Solmed dan April Jasmine.

Ustad Solmed dan April Jasmine tengah berbahagia karena baru saja dikarunia seorang putra dengan nama Sulthan Mahmoed Qusyairi yang lahir pada 23 Juli lalu. Saking bahagianya dengan anak pertama mereka, keduanya pun seakan tak merasa penting untuk menyiapkan segala keperluan lebaran seperti baju baru dan makanan lebaran.

"Tidurnya sekarang sudah terbatas banget, dua jam sekali harus kasih ASI eksklusif. Jadi nggak beli kue, bikin kue apalagi, baju lebaran juga nggak sempat. Memang di rumah saja, kasih ASI, ganti popok, jadi ibu banget," ujar April bersama Ustad Solmed, seperti dikutip tayangan Hallo Selebriti.

Hal yang sama juga dirakan Ustad Solmed. Sejak memiliki Sulthan, Ustad Solmed seperti tak tertarik untuk membeli baju lebaran atau lainnya.

"Kami nggak kepikiran untuk beli apa beli apa gitu yah. Biasanya orang sibuk beli baju baru, saya main saja sama dia (Sulthan)," timpal Ustad Solmed.

Kebahagian tentu saja dirasakan Ustad Solmed dan April. Sebabnya, dokter belum lama ini sempat memvonis kalau April bakal sulit untuk mendapatkan keturunan lantaran bintang sinetron dan model itu mengalami penyumbatan di saluran reproduksi.

Namun berkat usaha gigih dan izin dari Allah SWT, tiga bulan setelah vonis dokter, April pun akhirnya hamil. April kemudian melahirkan seorang putra yang sehat pada 23 Juli lalu.

Kini, hari-hari mereka yang biasanya sepi karena hanya ada mereka berdua, kini bertambah ramai dengan suara tawa dan tangis si kecil.