Sukses

<i>Nggak</i> Mudik, Aldi Taher Mau Sungkeman

Hal yang ditunggu-tunggu saat Lebaran oleh mantan suami Dewi Perssik ini adalah tradisi sungkeman. Tapi, Aldi tidak mudik tahun ini.

Perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1434H dirayakan oleh umat Islam pada hari ini dengan salat Ied bersama. Baginya, momen penting ini dapat dirayakan di mana saja. Yang terpenting adalah bersama dan berkumpul dengan keluarganya.

"Salat Ied' di Masjid deket rumah saja namanya Riyadul Jannah hari ini bersama keluarga," katanya via BlackBerry Messenger, Kamis (8/8/2013).

Tahun ini, Aldi Taher, pria berdarah Minangkabau ini memutuskan tak pulang ke kampung halamannya karena seluruh keluarganya berkumpul di Jakarta. "Nggak mudik di Jakarta saja soalnya nenek dan keluarga sudah di Jakarta semua," tukasnya.

Hal yang ditunggu-tunggu oleh mantan suami Dewi Perssik ini adalah tradisi sungkeman. Baginya, momen Hari Kemenangan umat Muslim ini dirasa sangat spesial karena masing-masing pribadi kembali menjadi fitri.

"Yang pasti habis salat Id nanti sungkem sama orang tua,trus silaturahmi sama keluarga deh. Idul Fitri selalu spesial karena Insya Allah kembali Fitri," tandasnya.(Ppt/Asw)
Video Terkini