Sukses

SCTV Hadirkan <i>Top Chef Indonesia</i>

SCTV akan menyajikan program adu jago memasak dalam acara <i>Top Chef Indonesia</i>.

SCTV akan segera menyajikan program adu jago masak bertajuk Top Chef Indonesia. Meski acara sejenis sudah ada di Tanah Air, namun Top Chef Indonesia dijamin akan membuat warna yang berbeda lantaran peserta yang mengikuti acara ini adalah tenaga profesional di bidang kuliner. Mereka adalah para chef atau juru memasak yang sudah memiliki pengalaman sebelumnya. "

"Kami berharap dengan adanya program Top Chef Indonesia bisa mengulang kesuksesan program ini di 12 negara sebelumnya. Dan program ini dapat disukai oleh pemirsa SCTV di seluruh Indonesia," kata Harsiwi Achmad, direktur Program dan Produksi SCTV, ketika menggelar konferensi pers di Senayan City, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (3/9/2013).

Program Top Chef Indonesia dimulai pertama kali sebagai kompetisi memasak profesional di Amerika sejak 2006 dan pernah meraih penghargaan Emmy Awards di Amerika.

Lewat program terbarunya, SCTV ingin benar-benar melengkapi tayangan untuk pemirsa agar tetap menjadi favorit semua kalangan setelah banyak program lain seperti Little Miss Indonesia, Liga Champions, dan The Barclays Premier League. Top Chef Indonesia saat ini sudah memulai proses syutingnya dan akan mulai tayang di SCTV mulai 7 September 2013. Selanjutnya pemirsa setia SCTV dapat menyaksikan tayangan special ini setiap Sabtu pukul 17.00 WIB.

Beberapa nama Chef yang akan berwenang menjadi juri adalah Vindex Tengker—President of Jakarta Association of Culinary Professional , Henry Alexie Bloem—President of Indonesia Chef Association, Will Merrick—Chef terkenal asal Inggris, Australia, Asia Tenggara dan Chris Salans—pemilik restoran Mozaik yang masuk 100 restoran terbaik dunia versi New York times. Acara ini juga akan dibawakan oleh  juru masak yang sering tampil di televise, Farah Quinn.

Saksikan Top Chef Indonesia hanya di SCTV Satu Untuk Semua.(Fei)