Sukses

Dikalahkan HKT48, TVXQ Nyaris Berkuasa di Oricon

TVXQ dengan lagu terbarunya berjudul SCREAM hanya mampu berada di posisi kedua Oricon.

Lagi, group idol asal Negeri Ginseng yang mampu bersaing dengan seleb Jepang dalam memperebutkan tahta di dunia hiburan negeri Sakura. Salah satunya TVXQ yang nyaris berkuasa di deretan tangga lagu ternama Jepang Oricon.

TVXQ dengan lagu terbarunya berjudul SCREAM hanya mampu berada di posisi kedua Oricon. SCREAM merupakan single milik TVXQ yang terplih mengisi sountrack film horror Jepang Sadako 3D, diwartakan Tenasia.co.kr, Jumat (6/9/2013).

Sayangnya, duo Changmin dan Yunho ini harus rela dikalahkan oleh group idol HKT48--adik kandung AKB48--yang mulai menunjukkan taringnya di dunia hiburan Jepang.

Album TVXQ terjual 57 ribu copies dalam satu hari. Sementara, musik dari HKT48 berhasil terjual melebihi rekor yaitu 222 ribu copies. Meski dikalahkan HKT48, TVXQ tak berkecil hati. TVXQ yakin di lain kesempatan mereka akan bisa merajai dunia hiburan Jepang dengan caranya sendiri.

Untuk menandai perilisan SCREAM, TVXQ juga menganadakan ajang kompetisi tari berjudul Scream Dance Contest. Peserta diharuskan menunjukkan kebolehan mereka dengan menrai seperti video klip SCREAM atau menciptakan gaya sendiri.(Des)