Saat ini Warner Bros tengah menyiapkan film baru yang terinspirasi dari Harry Potter. Penulis novel penyihir anak-anak itu, JK Rowling didapuk menjadi penulis skenario untuk proyek terbaru Warner Bros tersebut.
Bagaimana JK Rowling bisa kedapatan peran?
"Semua itu berawal ketika pihak Warner Bros mendatangiku. Mereka meminta buku di film Harry Potter 'Fantastic Beast and Where to Find Them' dijadikan film. Aku pikir ide yang cukup menarik," katanya diwartakan CBC, Jumat (13/9/2013).
Advertisement
Rencananya, film yang akan dibuat di New York, Amerika Serikat itu akan mengedepankan tokoh Newt Scamander--salah satu karakter dalam cerita Harry Potter. Bos Warner Bros Kevin Tsujihara optimistis dua otak brilian ini dapat menghasilkan film yang beda dan menarik.
"Penonton bakal terkesima melihat film ini nantinya. Alur ceritanya tak akan bisa ditebak dan membuat kalian semakin penasaran," katanya.
Lebih jauh Rowling memaparkan Fantastic Beasts and Where to Find Them bukanlah prekuel ataupun sekuel dari serial Harry Potter. Melainkan, sebuah cerita lain yang mengisahkan lebih jauh tentang dunia sihir.(asw)