Sukses

Dua Bulan Nikah, Suami Ingin Pinjam Uang Joy Tobing Rp1 Miliar

Joy Tobing merasa aneh dengan sikap suami sejak awal-awal pernikahan mereka. Dua bulan nikah, Daniel ingin pinjam uang Joy Rp1 miliar.

Joy Tobing perlahan membuka tabiat buruk suaminya, Daniel Sinambela. Dia menceritakan saat baru menikah beberapa tahun lalu, Daniel sempat ingin meminjam uang darinya dengan jumlah fantastis.

"Dua bulan setelah nikah, dia (Daniel) mau pinjam uang satu miliar. Aku bilang nggak ada, akhirnya dia minta Rp 500 juta. Katanya buat kerjaan," beber Joy usai menjalani sidang cerainya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2013)

Joy meminjamkan uang itu karena faktor saling mencintai. Tapi semua berubah saat keadaan ekonomi Joy mulai menurun. Dia pun menduga Daniel enggan membangun rumah tangga bersamanya lagi lantaran hal itu.

"Mungkin di saat kondisi keuangan menipis, itu alasan dia tinggalkan aku. Mungkin kalau aku ada uang banyak, dia masih sama aku sekarang ini," ucapnya.

Parahnya, kata Joy, Daniel mengganti uang Joy dari hasil money laundry. Terbukti, rekening Joy disebut di persidangan Muhammad Nazaruddin, terpidana kasus korupsi Wisma Atlet Jakabaring.

"Makanya aku baru tau kalau nomor rekeningku itu masuk ke keterangannya Nazaruddin," ujarnya. "Waktu itu dia (Daniel) bilang uang dari hasil kerjanya," kata Joy lagi.

Adapun sidang cerai Joy dan Daniel tinggal menunggu putusan dari majelis hakim pada 2 Oktober mendatang. Sidang yang digelar hari ini beragendakan mendengarkan kesimpulan. (fei)