Junsu akan hijrah ke Jepang untuk sementara waktu? Kabar ini menyeruak karena Junsu terlihat telah menginjakkan kakinya di Bandara Internasional Narita, Jepang, baru-baru ini.
Kedatangan Junsu di Jepang itu langsung disambut dnegan meriah. Akibatnya, Junsu pun sempat dikawal saat melewati pintu kedatangan.
Apabila benar adanya Junsu pindah ke Jepang, tentu saja membuat penggemar penyanyi yang punya nama panggung XIA ini girang. Sayangnya, kedatangan Junsu di Jepang bukan untuk menentap, melainkan menggelar konser solonya.
Situs resmi C-Jes Entertainment--agensi yang menaungi JYJ--mengumumkan, Sabtu (5/10/2013), Junsu akan berada di Jepang selama du aminggu berturut-turut. Ia akan mempersiapkan hingga menggelar konser bertajuk XIA 2nd Asia Tour Concert.
Konsernya akan berlangsung di Nagoya dan Yokohama dengan dihadiri total 60 ribu penonton. Junsu akan beraksi sebanyak 6 kali demi memuaskan hasrat penggemarnya.
"Vokal dan penampilan Junsu yang keren membuatnya dicintai di Jepang," kata wakil dari C-Jes Entertainment. Jadi, setiap kali Junsu berkunjung ke Jepang, penggemarnya selalu memberikan sambutan meriah.(Des)
Kedatangan Junsu di Jepang itu langsung disambut dnegan meriah. Akibatnya, Junsu pun sempat dikawal saat melewati pintu kedatangan.
Apabila benar adanya Junsu pindah ke Jepang, tentu saja membuat penggemar penyanyi yang punya nama panggung XIA ini girang. Sayangnya, kedatangan Junsu di Jepang bukan untuk menentap, melainkan menggelar konser solonya.
Situs resmi C-Jes Entertainment--agensi yang menaungi JYJ--mengumumkan, Sabtu (5/10/2013), Junsu akan berada di Jepang selama du aminggu berturut-turut. Ia akan mempersiapkan hingga menggelar konser bertajuk XIA 2nd Asia Tour Concert.
Konsernya akan berlangsung di Nagoya dan Yokohama dengan dihadiri total 60 ribu penonton. Junsu akan beraksi sebanyak 6 kali demi memuaskan hasrat penggemarnya.
"Vokal dan penampilan Junsu yang keren membuatnya dicintai di Jepang," kata wakil dari C-Jes Entertainment. Jadi, setiap kali Junsu berkunjung ke Jepang, penggemarnya selalu memberikan sambutan meriah.(Des)