Sukses

82 Ribu Orang Mengantre ke Luar Angkasa Melalui AXE Apollo

Program jalan-jalan gratis ke luar angkasa yang dilakukan AXE berhasil menyedot perhatian masyarakat.

Program jalan-jalan gratis ke luar angkasa yang dilakukan produsen deodorant bodyspray AXE melalui program AXE Apollo Space Academy (AASA) Indonesia berhasil menyedot perhatian konsumen dan masyarakat Indonesia. Bahkan, Indonesia berada di urutan teratas dalam jumlah peserta yang ingin mendaftar sebagai astronot.

Sejak diumumkan pada Juni lalu, AXE Indonesia yang dalam waktu bersamaan meluncurkan varian terbaru AXE Apollo, telah menerima sebanyak 82 ribu pendaftar yang berasal dari seluruh Indonesia.

"Karena animo yang besar ini, AXE Indonesia membuka kesempatan bagi lebih banyak orang melalui jalur VIP sehingga para konsumen setia AXE bisa langsung lolos ke ke AASA National Space Camp tanpa proses screening," ujar William Wijanarko, Brand Manager AXE Unilever Indonesia, saat ditemui di AXE Apollo Space Academy (AASA) Indonesia Headquarter, Jakarta, Sabtu (28/9/2013).

William mengatakan, AXE sudah menyeleksi puluhan ribu pendaftar astronot di program AASA sehingga terkumpul menjadi 40 orang. Para calon astronot langsung mendapat pengujian secara fisik dan mental selama tiga hari yang dimulai sejak tanggal 27 - 29 September 2013.

"Proses seleksi dilakukan di AXE Apollo Space Academy Indonesia. Dari 40 peserta, kami akan memilih tiga orang yang akan langsung diberangkatkan untuk mengikuti tahapan AASA Global Space Camp di Amerika Serikat," rinci William.

Bukan hal yang mudah bagi para calon astronot untuk bisa berangkat ke luar angkasa. Sebab, mereka harus berhadapan dengan sejumlah tes dan uji kemampuan yang menunjukkan kelayakan untuk berada di luar angkasa bersama 21 astronot dari seluruh dunia.

"Tentunya kami melihat segi kesehatan fisik, psikologi, motivasi dan ketertarikan mereka terhadap luar angkasa. Dari tiga astronot yang terpilih, akan kami berangkatkan ke Amerika Serikat, dan hanya satu astronot yang akan ikut menjelajah luar angkasa sekaligus menjadikan dia astronot pertama dari Indonesia," tutup William.(Gie) (Adv)
Video Terkini