Sukses

Drama yang Diperankan Lee Min Ho Ratingnya Jeblok

Drama terbaru yang diperankan Lee Min Ho ternyata memiliki rating yang tak tinggi. Duh, kenapa ya?

Drama yang diperankan Lee Min Ho biasanya mendapatkan ratingyang tingg, misalnya Boys Over Flowers dan Faith. Namun hal itu tak tampak pada The Heirs. Drama yang dimainkan oleh aktor tampan ini nyatanya mendapatkan rating jeblok.

Menurut hasil lembaga survei rating Nielson Korea, Senin (21/10/2013), The Heirs dikalahkan oleh drama yang juga belum lama ni tayang. Padahal, The Heirs disbeut-sebut sebagai drama terbaik karena menampilkan sederet idola hallyu yang bermain di dalamnya. Selain Lee Min Ho, drama ini juga diperankan oleh Park Shin Hye dan Krystal `f(x)` hingga Kang Min Hyuk `CNBLUE`.

The Heirs hanya mampu meraih 11,5 persen rating. Drama Secrters berada di posisi teratas dengan 12,5 persen. The Heirs harus berusaha keras untuk mendapatkan rating tertinggi dalam episode selanjutnya.

Di awal penayangannya, The Heirs melakukan pengambilan gambar di Los Angeles, Amerika Serikat. Kini, drama tersbeut akan pulang kampung dengan dengan syuting di Korea Selatan.

Cerita dalam drama ini akan mulai rumit. Hubungan antara semua karakternya mulai terbentuk. Status sosial dan uang berbicara. The Heirs akan mulai memasuki "wujud" sesungguhnya dengan menceritakan hubungan lee Min Ho dengan Park Shin Hye. Drama ini memiliki tema anak sekolah dari kelas atas. Seperti drama series Hollywood Gossip Girls.(Des)
  • Lee Min Ho merupakan artis asal Korea Selatan. Lee Min Ho populer sejak bermain dalam serial “Boys Before Flower” tahun 2009.
    Lee Min Ho merupakan artis asal Korea Selatan. Lee Min Ho populer sejak bermain dalam serial “Boys Before Flower” tahun 2009.

    Lee Min Ho

  • Sebuah drama Korea Selatan yang dibinangi oleh aktor Lee Min Ho
    Sebuah drama Korea Selatan yang dibinangi oleh aktor Lee Min Ho

    The Heirs