Sukses

Nuri Maulida Umbar Kesedihan di Depan Anak-anak Yatim

Tak jadi menikah, Nuri Maulinda memanfaatkan Grand Ballroom Dharmawangsa Hotel, Jakarta Selatan untuk silaturahmi bersama anak-anak Yatim.

Harusnya, panggung putih dengan rona ungu di Grand Ballroom Dharmawangsa Hotel, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2013) menjadi pelaminan Nuri Maulida dan Muhammad Adam Yahya. Tapi, apa daya, pernikahan Nuri batal.

Gedung dan catering sudah terlanjur dibayar, sayang kalau tidak dimanfaatkan. Alhasil, bintang sinetron 'Cinta Fitri' itu mengundang sekitar 300 anak yatim untuk sekadar menjalin tari silaturahmi.

Selayang pandang, jangan harap ada tamu besar dengan gaun dan jas mewah. Yang ada justru tawa anak-anak, dengan baju koko putih dan celana panjang hitam. Paling tidak, beginilah cara Nuri melupakan kesedihan pasca gagal menikah.

"Allah sangat sayang kepada saya. Walaupun sayaa dikasih ujian yang luar biasa," ungkapnya didepan anak-anak yatim.

Yang unik, karena awalnya gedung dan catering di sewa untuk pernikahan, maka seluruh dekorasi hingga menu makanan layaknya acara pernikahan. Hingga saat ini, kegiatan silaturahmi Nuri dan anak-anak yatim pun masih berlangsung.(Jul/Feb)

Baca juga:
Ulang Tahun, Nuri Maulida Dapat Kado Istimewa dari Tuhan
Batal Menikah, Nuri Maulida: Seperti Kebahagiaan yang Tertunda
Nuri Maulida Belum Tahu Kapan Pernikahannya Terlaksana
Nikah Ditunda, Nuri Maulida Menangis

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.