Sukses

Jonghyun `SHINee` Muak dengan Praktik Jual-Beli?

Jonghyun `SHINee` mengungkapkan diirnya muak dengan praktik jual-beli yang tengah marak saat ini. Loh, apa alasannya?

Jonghyun `SHINee` mengungkapkan diirnya muak dengan praktik jual-beli yang tengah marak saat ini. Jonghyun mengatakan, hal itu sungguh sangat mengganggu. Loh, apa alasannya?

Ternyata yang dimaksud jual-beli bagi Jonghyun adalah penyebaran informasi. Jonghyun baru mendapatkan kabar jika praktik mengenai hal itu memang tengah marak.

Berbagai informasi mengenai seleb Korea Selatan menjadi "bahan" jual-beli secara online. Jongyhun bahkan mengancam akan menindaklanjuti siapapun yang telah berani menjual informasi tentang dirinya ke publik. Jonghyun akan segera melaporkan ke pihak berwajib.

"Saya dengan informasi pribadi mengenai seleb Korea Selatan, termasuk saya, tengah menjadi bahan. Untuk setiap inforamsi yang beredar dihargai 1.89 USD (atau sekitar Rp 18.900)," ujar Jonghyun, dilansir dari Tenasia.co.kr, Selasa (26/11/2013).

Jonghyun mengakui dirinya banyak mendapatkan telepon kaleng dari orang yang tak jelas. Ia harap, orang yang menelpon ini tak mendapatkan informasi tentang dirinya dari hasil jual-beli.

"Saya bukannya mengancam. Saya akan langsung melaporkan ke polisi jika memang terjadi."

Selain informasi mengesalkan, Jonghyun baru saja menerima kabar bahagia. Boy band yang membesarkan namanya SHINee baru saja meraih penghargaan dari acara bergengsi MNet Asian Music Awards 2013.(Des)