Sukses

Henidar Amroe Resmi Bercerai

Kabar mengejutkan datang dari Henidar Amroe. Wanita berusia 51 tahun itu diketahui telah menyandang status janda sejak 11 Oktober lalu.

Kabar mengejutkan datang dari Henidar Amroe. Wanita berusia 51 tahun itu diketahui telah bercerai dan menyandang status janda sejak 11 Oktober lalu. Yang jadi pertanyaan, siapa mantan suami bintang film 'Love Story' tersebut?

Pasalnya, selama ini Henidar dikenal hidup seorang diri. Dalam sebuah kesempatan wawancara saat Uje meninggal beberapa bulan lalu, ia juga mengaku sempat disindir sang ustad gaul mengenai kesendiriannya.

"Perkara HA (Henidar Amroe) sudah diputuskan hakim. Kemarin yang bersangkutan datang sendiri ke PA Depok, tanpa ditemani pengacara, pada 8 Juli 2013. Perkara gugatan cerainya itu didaftarkan di nomor 1460/Pdt.G/2013/PA Depok," tutur Humas Pengadilan Agama Depok, suryadi, saat dihubungi wartawan via telepon, Kamis (28/11/2013).

Menurut Suryadi, Henidar lah yang menggugat cerai sang suami, yakni Brio Al-Khoir. Perceraian itu sendiri berakhir dengan dua kali sidang karena Brio tak pernah menunjukkan batang hidung ke muka hakim.

"Sudah dilaksanakan persidangannya, dan sudah diputus pada 11 Oktober 2013. Ada dua kali sidang karena suaminya tidak pernah hadir," pungkas Suryadi.(Jul/Feb)
Video Terkini