Konser musik Elton John, musisi yang terkenal sebagai pelantun lagu Candle In The Wind, yang sebelumnya telah dijadwalkan akan digelar di Crocus City Hall di Moscow dan di Tatneft Arena, Kazan, Rusia pada akhir pekan ini terancam dibatalkan.
Seperti yang dilansir dari Theaustralian baru-baru ini, konser penyanyi berkebangsaan Inggris ini bisa dibatalkan karena pemerintah Rusia menduga musisi Inggris itu akan melanggar hukum baru yang terkait propaganda gay.
Media Rusia melaporkan jika konser bertajuk On The Verge of Collapse, itu sudah 'di ambang kehancuran' karena niat John memanfaatkan konsernya untuk mengungkapkan solidaritas dengan komunitas gay di negara itu.
Advertisement
John yang memang seorang gay dalam sebuah wawancara mengatakan, "Saya harus berpikir yang saya katakan harus sangat hati-hati. Ada dua jalan pemikiran: Apakah Anda akan menjegal orang yang akan pergi, melarang semua artis yang datang dari Rusia? Tapi kemudian Anda meninggalkan pria dan wanita yang gay dan menderita di bawah undang-undang anti-gay dalam situasi isolasi."
Lalu John melanjutkan, dia merasa harus tetap pergi ke Rusia untuk mendukung 'kaumnya'
Surat kabar Rusia Your Day mengatakan jika konser John belum ada keputusan batal atau tidak, sepertinya konser akan berlangsung seperti yang direncanakan.
Selain itu, media tersebut juga melaporkan jika persiapan pertunjukan sudah menelan biaya yang cukup mahal. John melayangkan sejumlah permintaan menjelang konser di Rusia hingga 50 halaman, termasuk ruang ganti John di Moskow yang ditata seperti 'taman surga' lengkap dengan 'burung hias' dan pepohonan. (Ars)