Bagi sebuah band yang sedang tampil di atas panggung, lawakan bisa menjadi salah satu bahan segar agar penonton tak bosan. Itu juga menjadi trik dari band The Dance Company. Namun, mereka tak menekuninya sebagai karier utama. Dan jika diperhatikan, Pongki Barata adalah satu dari empat pria yang paling lucu. Ketika tawa pecah di atas panggung, pastilah pria 36 tahun tersebut yang memulainya. Kemudian teman-teman satu band yang menimpali.
Ternyata kebiasaannya ini menarik perhatian salah satu perusahan televisi yang mempunyai sebuah acara komedi bertajuk Stand up Comedy. Bapak dua anak ini ternyata sudah berkali-kali ditawari untuk tampil di atas panggung dan beraksi sebagai komedian.
"Saya atau kami (The Dance Company) memang bukan komedian, kami hanya membawa suasana happy saja. Tetapi ya saya memang sering ditawari untuk tampil di TV, tapi saya nggak mau. Itu setiap minggu mereka tawarin saya lho," aku Pongki ketika ditemui di Senayan City, Senayan, Jakarta Barat, Rabu (18/12/2013).
Advertisement
Meski membenarkan bahwa dirinya adalah penyuka acara yang kerap mengocok perut penonton, suami Sophie Navita ini berkali-kali juga menolak tawaran tersebut. Ia mengaku hanya senang menikmati acara itu.
"Saya memang penyuka Stand up Comedy tapi saya nggak mau tampil di sana. Saya bukan pelaku, saya tetap pemain band," ujarnya.
Pongki mengaku kalau acara itu memang banyak memberikan inspirasi kepada penampilannya belakangan ini. Pasalnya banyak teman pria bersuara emas ini yang juga tergabung di sana. Namun ia bersikeras untuk jadi penikmat saja.
"Saya memang nggak mau. Kan susah ya zaman sekarang cari pria tampan tapi lucu," celetuknya.(Ppt/Mer)
baca:
The Dance Company Jadi Grup Lawak?
Susah Gapai Media Musik, The Dance Company Rambah Iklan