Setelah masuk dalam bottom three bersama Intan dan Rey, akhirnya juri memutuskan Yuda yang tereliminasi dari New AFI 2013, Jumat (20/12/2013). Padahal, menurut Maia Estianty penampilan Yuda malam tadi saat membawakan lagu milik Melly Goeslaw dan Ari Lasso yang berjudul Jika tidaklah buruk. Lantas apa yang buat Yuda tersingkir?
"Sebenarnya nggak jelek nyanyinya, bagus, tapi memang nggak tahu kenapa hari ini dia berkurang. Vokalnya sudah matang, cuma apes saja hari ini," ucap Maia saat ditemui usai menjadi juri New AFI 2013, di Studio 5 Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat.
Senada dengan Maia Estianty, Piyu mengaku Yuda sudah terlihat perkembangannya dari minggu ke mingu. "Makin lama makin matang dan belajar dari kesalahn sebelumnya. Tiap minggu ada perkembangan, Yuda memang apes kali ya. Kurang pemahaman dalam aransemen, Karena kan lagunya sebenarnya duet, tapi dia nyanyikan sendiri," ungkap Piyu.
Sedangkan Trie Utami, melihat kurang maksimalnya Yuda saat tampil di atas panggung. Berbeda dari penampilan minggu lalu menjadi alasan mengapa ke empat juri, Piyu, Maia Estianti, David Naif akhirnya memilih Yuda untuk di eliminasi.
Advertisement
"Kita catat kekurangan akademia saat nyanyi. Dan kalau ada yang masuk bottom three, itu yang kita lihat mana catatan yang kurang baik. Penilaiannya kompleks juga. Tapi saya dapatkan Yuda nggak seperti biasanya," jelas Ie, sapaan akrab Trie Utami.
Saat ini, yang tersisa dari akademia New AFI 2013 adalah Iwan, Kevin, Nova, Josh, Rey, Intan dan Stevany.(Pur/Mer)