Beyonce, wanita yang piawai dalam hal tarik suara sekaligus berhati mulia, baru-baru ini mengemukakan pendapatnya soal kesetaraan gender melalui sebuah essay yang ia unggah pada situs The Shriver Report (media non profit milik jurnalis Maria Shriver yang juga merupakan mantan istri aktor Arnold Schwarzenegger).
Seperti yang dilansir dari CNN baru-baru ini, Beyonce menyatakan bahwa kesetaraan gender yang selama ini didengung-dengungkan belum tampak nyata hasilnya. Menurut istri dari Jay-Z, wanita memang memimpin dunia namun mereka tidak dibayar sebagai mana mestinya, khususnya di Amerika Serikat.
"Saat ini setengah dari pekerja di Amerika adalah perempuan, namun rata-rata dari mereka hanya menghasilkan 77 persen dari kebanyakan pria yang bekerja. Kecuali pria dan wanita sama-sama tidak terima, hal ini tidak akan pernah berubah," ucapnya.
Advertisement
Pelantun Irreplaceable itu mengungkapkan para pria juga harus berani menuntut hak untuk istri, anak dan ibunya agar diperlakukan sepadan dengan kualifikasi yang mereka miliki, bukan dilihat dari gender saja. Kesetaraan tersebut akan tercapai jika pria dan wanita sama-sama diberikan upah dan rasa hormat yang sama.
"Ada lebih dari 50 persen populasi wanita dan 50 persen pemilih. Kita harus menuntut untuk mendapatkan 100 persen kesempatan," tutupnya. (Ars)
Baca juga:
Beredar, Video Seks Mirip Jay-Z
Rayakan Ulang Tahun Anak, Beyonce Sewa Kebun Binatang
'Wrecking Ball' Seharusnya Rejeki Beyonce?
Beyonce Knowles: Saya Ingin Rekam 80 Lagu Di Album Terbaru
Album Terbaru Beyonce Tuai Kritikan