Sukses

Anime One Piece Punya Duta Besar Baru, AAA!

Grup AAA akan dijadikan duta besar urusan Humas bagi anime One Piece.

Anime One Piece yang sudah tayang lebih dari 600 episode, kini bakal memiliki lagu baru berjudul Wake up! yang dibawakan oleh AAA. Lagu tersebut sudah mengudara sejak 19 Januari 2014 di layar kaca seluruh Jepang melalui Fuji TV.

Grup AAA tak hanya menyanyikan lagu tema One Piece, akan tetapi mereka akan dijadikan duta besar urusan Humas bagi anime karya Eiichiro Oda yang sudah berusia 15 tahun itu, seperti diwartakan Natalie.

Lagu Wake up! merupakan buah karya AAA yang memiliki nuansa 'upbeat' (ceria/optimis) dan bertema tentang ikatan sekelompok teman yang berpetualang bersama demi mengisi mimpi mereka.

Dibuatnya Wake up! menjadi sebuah lagu khusus dari AAA bagi anime One Piece, sehingga banyak gambaran tentang One Piece di dalam lagu tersebut. Distribusi lagu pertama kali dijalankan di hari yang sama seperti penyiarannya di televisi.

Setelah dijadikan duta besar bagian humas anime One Piece, maka AAA pun berencana mendatangi berbagai event sepanjang tahun ini. Salah satu personel mereka, Nishijima Takahiro pun menulis sebuah kolom di situs resmi One Piece berjudul 'AAA Nishijima Takahiro no Massugu'.

Kesibukan AAA dimulai pada tahun ini dengan merilis konser bertajuk AAA TOUR 2013 Eighth Wonder melalui DVD dan Blu-ray pada 22 Januari 2014. Setelah itu, single ke-39 AAA yang berjudul Love pun dirilisnya dan mereka akan melangsungkan tur sejak Mei hingga Oktober 2014.(Rul)
  • Anime adalah animasi dari Jepang yang digambar dengan tangan maupun menggunakan teknologi komputer.
    Anime adalah animasi dari Jepang yang digambar dengan tangan maupun menggunakan teknologi komputer.

    Anime

  • One Piece adalah sebuah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Eiichiro Oda.

    One Piece

  • AAA

Video Terkini