Banjir hingga saat ini masih saja menghampiri beberapa wilayah seperti Jakarta, Tangerang dan Bekasi. Namun, aktor sekaligus presenter, Ibnu Jamil merasa bersyukur. Pasalnya kediamannya yang berada di kawasan Bintaro, terbebas dari banjir.
"Alhamdulillah nggak (banjir), cuma ada beberapa aksesnya saja yang kena," kata Ibnu saat ditemui kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (29/1/2014).
Walau rumah tak kebanjiran, namun Ibnu kesulitan untuk beraktivitas. Maklum, akses menuju tempatnya beraktivitas sulit ditempuh karena terendam banjir. Cowok penggila bola ini pun mengaku sulit untuk berpergian.
"Cukup mengganggu. Karena akses mau keluar rumah harus nyari jalan-jalan lain," ungkapnya.
Ibnu berharap, pemerintah tak hanya fokus saat banjir melanda. Namun, saat air sudah surut pun inspratuktur perairan harus dibenahi agar banjir tak terulang lagi.
Baca Juga
"Sebenarnya kalau bicara banjir ini kan kejadiannya selalu ada. Namun orang jarang membicarakan setelah banjir. Karena di Indonesia lebih senang harus jadi bubur dulu. Nanti setelah musim hujan sudah lewat harusnya tetap konsen membahasnya," saran Ibnu Jamil.(Mer)
Advertisement