Artis cantik Jennifer Dunn akhirnya selesai menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hampir 5 jam dara berusia 24 tahun itu berada diruang penyidik KPK. Apa saja yang disampaikan Jennifer?
Menurut kuasa hukum Jennifer Dunn, Hotman Paris Hutapea, kliennya bersikap kooperatif terhadap pertanyaan-pertanyaan seputar pemberian mobil Toyota Aplhad Vellfire berwarna putih oleh Tubagus Chaery Wardhana alias Wawan.
Baca Juga
"Jennifer kooperatif saat ditanya penyidik," ucap Hotman usai mendampingi pemeriksaan Jennifer di kantor KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2014).
Advertisement
"Jadi Jennifer mengakui mobil itu adalah pemberian Wawan dalam kaitan pekerjaan, karena Jennifer diajak masuk di PH (production house) miliknya," tambah Hotman.
Alasan Wawan memberikan mobil mewah pada Jennifer, dikatakan Hotman, agar dirinya tak kesulitan dalam mencari pemain sinetron dan film dengan karakter wajah indo blasteran yang terlihat pada Jennifer.
"Karena setelah dia (Wawan) susah mencari cewek Indo masuk di PH-nya, apalagi setelah dia (Jennifer Dunn) sedot lemak menjadi Indo yang cantik, berbeda dengan yang dulu," ungkap Hotman.(Gie/Rom)
Baca juga:
Jennifer Dunn Bungkam Ditanya Soal Hubungan dengan Wawan
Disebut Ustad Tukang Kawin, Apa Jawaban Ustad Hariri?
Tindih Kepala Soundman, Ustad Hariri : Saya Sayang Sama Dia
Ustad Hariri: Saya Bukan Malaikat, Nabi atau Rasul
Bukan Kali Ini Saja Ustad Hariri Murka dengan Petugas Soundma