Sukses

Dianggap Belum Pantas Jadi Juri, Apa Kata Zaskia Gotik?

Zaskia Gotik menuai kritik pedas saat menjadi juri ajang Dangdut Academy Indosiar. Banyak yang mencibir kalau Zaskia belum pantas jadi juri.

Zaskia Gotik mendapat kesempatan untuk duduk sebagai juri dalam program 'Dangdut Academy Indosiar'. Dalam program tersebut, Zaskia akan membantu memilih para pedangdut baru yang memiliki potensi dan talenta besar untuk jadi terkenal.

Namun, pemilihan pedangdut yang ngetop lewat lagu Satu Jam Saja sebagai juri menuai komentar pedas dan pro kontra dari masyarakat. Pasalnya, banyak yang mencibir Zaskia belum memiliki banyak prestasi di pentas dangdut.

"Memang di dunia audisi kan aku baru, aku sebisanya saja menjuri. Memang jadi serba salah, ada pro dan kontra juga. Tapi kita semua, para juri kompak kok," ucap Zaskia saat ditemui dikawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (24/2/2014).

Zaskia juga mengakui kalau dirinya belum sepintar dua juri lainnya, yakni Inul Daratista dan Benigno Aquino dalam melakukan penjurian dan penilaian terhadap para calon pedangdut baru diprogram tersebut.

"Jujur saja, pas pertama ditawari (jadi juri) aku kaget, speechles. Aku kan penyanyi baru, nggak kayak Mbak Inul dan Benigno yang artis lama, mereka senior," papar dia.

"Tapi aku jadi juri bukannya yang detail seperti mereka, paling aku disuruh menilai yang ringan, seperti aksi panggungnya," jelas Zaskia.(Mer/fei)


Baca juga:
Tiba di KPK, Catherine Wilson Lempar Senyuman
Kehamilan Christina Aguilera Tak Diharapkan?
3 Alasan Coboy Junior Ganti Nama CJR
Alasan Bastian Hengkang dari Coboy Junior

Video Terkini