Sukses

Komedian Seth Rogen Filmkan Persaingan Sega dan Nintendo

Aktor komedi Seth Rogen kini sedang merancang naskah film tentang perang konsol video game Sega dan Nintendo.

Aktor komedi Seth Rogen yang sedang bersiap merilis film drama komedi bertajuk The Neighbors, kini sedang merancang naskah film tentang perang konsol video game Sega dan Nintendo pada era 1990an.

Dilansir dari The Wrap, Seth Rogen yang didapuk menjadi sutradara juga turut dibantu oleh rekannya, Evan Goldberg. Mereka diberi tugas untuk menghidupkan novel Console Wars yang ditulis oleh Blake J. Harris.

Novel berjudul lengkap Console Wars: Sega, Nintendo and the Battle that Defined a Generation itu masih belum dirilis dan rencananya tiba di toko buku melalui penerbit Atlantic Books pada Agustus 2014 ini.

Film yang diperkirakan bakal berjudul Console Wars itu, melibatkan produser Scott Rudin di bawah naungan Sony Pictures. Selain itu, akan ada juga film dokumenter yang disutradarai oleh Blake J. Harris sendiri.

Fenomena monopoli industri video game di era 1990an memang sempat dikuasai oleh perusahaan Sega dan Nintendo. Kala itu, dua raksasa tersebut merajai dunia elektronik di seluruh dunia.

Tulisan dalam Console Wars diambil berdasarkan ratusan wawancara dengan mantan pekerja Sega dan Nintendo. Belum ada kabar mengenai persiapan pembuatan film Console Wars.(Rul)
Video Terkini