Liputan6.com, Jakarta Menghabiskan waktu malam di tengah kota Malang tidak sepenuhnya membosankan dan mahal. Destinasi wisata malam bisa dijadikan pilihan yang menarik untuk dikunjungi pada suatu kota. Kamu bisa berkunjung ke beberapa tempat wisata malam di Malang yang memiliki keindahan ketika dikunjungi saat malam hari.
Indahnya pemandangan bintang berpadu dengan gemerlap lampu kota bisa kamu jadikan pilihan untuk mengahbiskan waktu di kota apel ini. Berkumpul bersama teman di beberapa tempat wisata malam di Malang ini bisa kamu jadikan pilihan agar kegiatan mu tidak membosankan.
Advertisement
Baca Juga
Berikut ini Liputan6.com, Minggu (8/9/2019) telah merangkum dari berbagai sumber beberapa tempat wisata malam di Malang yang cocok kamu kunjungi bareng teman-teman untuk menghabiskan waktu malam.
Paralayang Batu
Wisata malam di malang yang seru buat kamu kunjungi bareng teman pertama adalah Paralayang Batu. Terletak di tempat yang tinggi dengan pemandangan kota Batu, membuat bukit paralayang ini menjadi salah satu tempat wisata malam di Malang yang wajib kamu kunjungi.
Di sini kamu bisa menikmati pemandangan menawan mulai dari senja hingga menjelang fajar. Melalui ketinggian di kota Batu ini, kamu bisa menikmati indahnya lampu-lampu rumah layaknya kumpulan kunang-kunang.
Terletak di tempat yang tinggi, membuat tempat wisata ini memiliki hawa yang dingin saat malam hari. Apabila kamu ingin berkunjung ke sini, jangan lupa untuk mengenakan pakaian hangat atau tebal.
Advertisement
Malang Night Paradise
Tempat wisata malam di Malang selanjutnya yang bisa kamu kunjungi adalah Malang Night Paradise. Tempat wisata malam di Malang ini menyuguhkan wahana menarik yang bisa kamu nikmati bareng teman-teman. Ya, di sini ada Taman Lampion, Air Terjun Menari, Dino Park, dan lain sebagainya.
Di sini kamu bisa menikmati keindahan lampion warna-warni yang cantik dengan beragam bentuk atau model, seperti bentuk bunga, pohon, bintang, kartun, dan lain sebagainya.
Bukan hanya sebagai tempat untuk liburan saja, tetapi tempat ini juga sebagai tempat pembelajaran. Dimana kamu bisa mengenal berbagai jenis binatang purba dalam bentuk patung seperti Spinosaurus, T-Rex, dan jenis Dinosaurus lainnya.
Buat kamu yang suka mencari spot foto menarik, di sini kamu tidak akan kehabisan spot foto yang keren. Salah satu spot foto yang paling sering digunakan sebagai latar belakang adalah sebuah terowongan dengan full light. Dihiasi lampu yang indah, membuat kesan romantis dan keren.
Batu Night Spectacular
Buat kamu yang ingin seru-seruan bareng teman sambil menikmati wahana bermain, Batu Night Spectacular (BNS) adalah pilihannya. Buat kamu yang berasal dari luar kota Malang dan sekitarnya, rasanya kurang pas apabila tidak mengunjungi tempat wisata malam di Malang ini.
BNS merupakan sebuah lokawisata yang berada di kota Batu. BNS hanya beroperasi pada malam hari. Tempat wisata mala mini menggabungkan konsep pusat perbelanjaan, permainan, olahraga, dan hiburan di dalamnya.
Advertisement
Alun-alun Malang
Wisata malam di Malang yang tidak kalah seru lainnya adalah Alun-alun Malang. Alun-alun Malang menjadi tempat wisata yang tidak pernah tidur. Pasalnya, kamu bisa mengunjungi ini setiap waktu. Alun-alun Malang juga terkenal dengan sebutan Alun-alun Jami’. Hal ini dikarenakan Alun-alun Malang terletak di depan Masjid Jami’.
Di Alun-alun Malang ini kamu bisa melakukan berbagai kegiatan seperti menikmati indahnya air mancur dari kolam yang berada tepat di tengah alun-alun. Selain itu, di sini juga tersedia landasan skate board, play ground, shaf salat terbuka, dan track untuk bersepeda.
Sambil bercengkrama bareng teman, kamu bisa menikmati malam di Alun-alun Malang dengan menyantap ragam jenis makanan yang dijual di sini. Banyak aneka makanan khas yang tersedia di area alun-alun ini.
Taman Kunang-kunang
Taman Kunang-kunang merupakan taman yang dipenuhi dengan lampu LED. Ya, saat malam hari tiba, lampu LED ini akan menyala yang akan menghiasi taman seperti layaknya kunang-kunang.
Taman ini memiliki lima bagian yang disebut dengan plaza. Pada setiap plaza kamu akan menjumpai bentuk serta jumlah lampu LED yang ditata dengan berbeda-beda. Kamu bisa berjalan-jalan pada area taman ini sembari menikmati lampu-lampu LED yang tertata menghiasi taman.
Di sini kamu juga ada tempat duduk permanen serta gazebo, sehingga cocok banget buat kamu bercengkrama bareng teman-teman menghabiskan waktu malam.
Advertisement