Sukses

Kontingen Jatim Pimpin Perolehan Medali di Peparpenas 2019

Kontingen Jawa Timur memimpin sementara perolehan medali dalam kejuaraan Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) IX dengan raihan sembilan medali emas dan satu perak.

Liputan6.com, Jakarta - Kontingen Jawa Timur memimpin sementara perolehan medali dalam kejuaraan Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) IX pada Senin, 11 November 2019, dengan raihan sembilan medali emas dan satu perak.

Di posisi kedua menguntit posisi Jawa Timur, ada kontingen Papua dengan raihan tujuh emas, tiga perak, dan dua perunggu. Jateng berada di posisi ketiga dengan enam emas, tiga perak, dan empat perunggu.

Peparpenas 2019 yang berlangsung sejak tanggal 6 hingga 13 November 2019 ini mempertandingkan enam cabang olahraga, meliputi atletik, renang, bulu tangkis, tenis meja, catur, dan boccia yang diikuti 486 atlet dari 33 provinsi, dikutip dari Antara.

Pada Senin atau sehari jelang penutupan, Jatim menambah empat koleksi emas di cabang renang, atletik, dan tenis meja. Perolehan medali akan terus bertambah atau berubah mengingat pada Selasa, sebagian besar cabang baru akan memulai babak final

"Kami menargetkan bisa merebut 14 medali emas agar bisa menjadi juara umum," ujar Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Jatim Supratomo situs resmi Kominfo Jatim, Senin.

Sebelumnya, penyelenggaraan Peparpenas 2019 akan digelar di Papua sebagai rangkaian persiapan PON XX 2020 nanti. Namun, karena alasan keamanan maka penyelenggaraan diambil alih Kemenpora dan memutuskan untuk digelar di Jakarta.

"Dan karena waktu yang sangat terbatas, maka event digelar langsung oleh Kemenpora sendiri karena pihak DKI Jakarta pun tidak bersedia karena terlalu mendadak. Namun demikian, DKI siap membantu lapangannya," ujar Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini