Sukses

Jombang Dinobatkan Sebagai Kabupaten Sehat 2019

Kabupaten Jombang, Jawa Timur kembali meraih penghargaan tingkat nasional dengan dinobatkan sebagai salah satu Kabupaten sehat tahun 2019.

Liputan6.com, Jakarta - Kabupaten Jombang, Jawa Timur, kembali meraih penghargaan tingkat nasional dengan dinobatkan sebagai salah satu Kabupaten sehat tahun 2019.

Penghargaan Swasti Saba Wistara tingkat nasional 2019 dari Menteri Dalam Negeri dan Kementerian Kesehatan itu diterima langsung Bupati Jombang, Jawa Timur, Mundjidah Wahab di Gedung Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Selasa (19/11).

Bupati Jombang Mundjidah Wahab mengatakan, penghargaan Swasti Saba Wistara tingkat nasional 2019 ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi Kota Santri (julukan Jombang), dilansir dari Antara.

"Kami merasa bersyukur dengan anugerah yang diraih Jombang dengan menerima penghargaan Swasti Saba Wistara 2019 atau Kabupaten sehat," kata Mundjidah.

"Penghargaan ini bisa diraih berkat partisipasi seluruh masyarakat Jombang dalam mewujudkan Kabupaten sehat, dan alhamdulillah akhirnya bisa meraih Swasti Saba Wistara 2019," ujarnya.

Dengan diterimanya penghargaan ini, Bupati Mundjidah berharap bisa menjadi motivasi bagi masyarakat maupun pemangku kepentingan di Kabupaten Jombang dalam menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan dari kota sampai pelosok desa.

"Itu juga untuk mewujudkan seluruh desa di Kabupaten Jombang menjadi desa ODF," tandas Mundjidah.

Penghargaan ini, lanjutnya, sangat diperlukan karena memberikan hasil akhir berupa kesehatan masyarakat yang semakin baik dan meningkat.

Kabupaten Sehat kategori Swasti Sabha Wistara ini merupakan penghargaan tertinggi dalam penilaian kabupaten sehat yang meliputi enam komponen tatanan, meliputi kawasan permukiman dan sarpras sehat; kawasan sarana lalu lintas yang tertib.

Selain itu, pelayanan transportasi; kawasan industri dan perkantoran sehat; kawasan pariwisata sehat, ketahanan pangan dan gizi, serta kehidupan masyarakat sehat yang mandiri.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini