Sukses

5 Gaya Liburan Gelandang Persebaya Muhammad Hidayat di Pantai, Santai dan Seru

Muhammad Hidayat kerap menghabiskan masa liburannya di pantai.

Liputan6.com, Jakarta Liga 1 2019 sudah selesai dan mengeluarkan Persebaya Surabaya sebagai runner-up. Keberhasilan Persebaya Surabaya mengunci gelar runner-up dikarenakan kerja keras semua pemain termasuk Muhammad Hidayat. Hidayat merupakan gelandang bertahan milik Persebaya yang berperan sangat sentral musim ini.

Pemain kelahiran Bontang, 26 April 1996 ini sudah mencatatkan 28 penampilan bersama Bajul Ijo. Dari 28 penampilan, Hidayat berhasil dipercaya sebanyak 23 kali menjadi starter. Kepercayaan tersebut dibayar tuntas oleh pemain bernomor punggung 96 dengan penampilan apiknya.

Kini liga 1 sudah selesai dan pemain sudah diliburkan dari tim. Banyak pilihan untuk mengisi hari libur salah satunya berkunjung ke pantai seperti yang dilakukan Hidayat. Hidayat kerap membagikan momennya saat berlibur di pantai di Instagram pribadinya.

Penasaran kan bagaimana gaya Muhammad Hidayat saat sedang sedang berlibur di pantai? Berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram @muhammadhidayat2696, gaya liburan Muhammad Hidayat di pantai, Kamis (26/12/2019).

2 dari 6 halaman

1. Pemain 23 tahun ini kerap menghabiskan waktu berliburnya di pantai.

3 dari 6 halaman

2. Hidayat bergaya santai saat berada di pantai. Dengan setelan kaus dan celana pendek, gelandang Persebaya ini tampil begitu keren.

4 dari 6 halaman

3. Gelandang yang tampil sebanyak 1.986 menit di musim ini terlihat begitu bahagia saat bermain ayunan di Pantai Pulau Panjang Jepara.

5 dari 6 halaman

4. Tak cuma sendiri, Hidayat juga berbagi keseruan dengan para sahabatnya saat berlibur.

6 dari 6 halaman

5. Saat di Pantai Jimbaran, Bali, Hidayat terlihat sangat senang bisa berlibur bersama teman-temannya.