Liputan6.com, Yogyakarta Gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas, ternyata menaruh harapan besar kepada pelatih baru timnas, Shin Tae Yong. Ia mengungkapkan hal itu saat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali berkunjung ke rumahnya yang berada di kawasan Surabaya Barat.
“Saya senang mendapat kabar soal pelatih baru timnas ini,” ujar Evan, Sabtu (28/12/2019).
Ia berharap keberadaan Shin Tae Yong menjadi awal kebangkitan bagi sepakbola Indonesia sehingga menjadi lebih baik lagi.
Advertisement
Baca Juga
Kedatangan Menpora Zainudin ke kediaman Evan Dimas untuk menjenguk pemain timnas yang sedang dalam masa pemulihan pasca cedera kaki itu. Ia menilai kondisi Evan Dimas sudah membaik. Terlebih, berdasarkan informasi dari dokter, dalam kurun waktu tidak lebih dari sebulan, Evan Dimas sudah bisa merumput kembali.
"Saya tadi sudah komunikasi dengan Sekjen PSSI, mbak Ratu Tisha, beliau menyampaikan bahwa Evan harus segera boleh bermain lagi apalagi sekarang sudah ada pelatih baru Shin Tae Yong," ucap Menpora Zainudin.
Keberadaan Evan Dimas dan pelatih baru juga menjadi harapan besar di mata Menpora Zainudin untuk memaksimalkan dunia sepakbola Indonesia.