Sukses

Titik Terang Penemuan Jasad Laki-Laki di Tol Kebomas

Jasad berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dengan kondisi tali masih terikat di leher korban.

Liputan6.com, Surabaya Polres Gresik mengungkap identitas jasad yang ditemukan di Jalan Tol Kebomas Lamongan, Jawa Timur. Jasad berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dengan kondisi tali masih terikat di leher korban.

“Tali yang masih terikat menjadi salah satu bukti diduga korban pembunuhan,” ujar Kusworo Wibowo, Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo, seperti yang dikutip dari Antara, Selasa (7/1/2020).

Ia tidak menampik, semula polisi kesulitan mengungkap identitas jasad saat pertama kali ditemukan. Sebab, jasad itu dalam kondisi setengah telanjang dan tanpa identitas.

Polisi berusaha mengecek menggunakan sensor sidik jari, namun identitas jasad itu juga tidak diketahui.

“Kemungkinan semasa hidupnya, korban tidak melakukan perekaman e-KTP,” ucapnya.

Akhirnya Polres Gresik menggunakan media untuk menginformasikan kepada masyarakat. Tiga hari kemudian, ada orang yang merespons sehingga identitas jasad itu pun diketahui.

Korban bernama Mat Mollah alias Muhammad Mullah. Ia lahir di Sampang, 28 Juni 1986 dan bekerja sebagai petani.

“Setelah mengetahui identitas jasad, kami melakukan penyelidikan dan sudah menemukan titik terang pelaku pembunuhan, tetapi kami masih menggali motifnya,” kata Kusworo.

Polres Gresik juga sudah mengantongi beberapa nama yang diduga terlibat dalam kasus pembunuhan itu.