Liputan6.com, Jakarta - Bagi masyarakat Indonesia, hidangan berbahan dasar bebek sudah tidak asing lagi di lidah masyarakat Indonesia. Hidangan bahan dasar bebek ini diolah menjadi makanan yang sedap untuk dinikmati.
Olahan daging bebek tersebut mulai dari nasi bebek, soto bebek, gulai, dan daging juga dipakai untuk menjadi pelengkap di sejumlah hidangan. Di Bali, hidangan bebek salah satu yang menjadi kuliner popular seperti bebek betutu dan bebek timbungan.
Di Surabaya, Jawa Timur juga ditemui sejumlah kuliner berbahan dasar bebek antara lain soto bebek, nasi bebek. Ingin tahu tempat makan saja yang sajikan soto bebek dan hidangan dengan bahan dasar bebek?
Advertisement
Baca Juga
Berikut rangkumannya seperti dikutip dari berbagai sumber, instagram @surabaya_foodies dan buku Food Report Surabaya by Surabaya Food Patrol, Rabu (11/3/2020):
1.Soto Bebek Bapak Maesah
Mengutip dari instagram @surabaya_foodies, Soto Bebek Bapak Maesah ini berada di Jalan Raya Darmo Permai III (Seberang Apartemen Puncak Permai) Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB. Harganya sekitar Rp 14 ribu untuk soto bebek. Sedangkan nasi soto bebek sekitar Rp 18 ribu.
2. Nasi Bebek Hitam Pak Sayeki
Tempat makan ini terletak di Jalan Dharmahusada Nomor 117A, Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari pukul 10.00 hingga habis.
3.Bebek Papin
Tempat makan ini berada d Jalan Kalianyar, Surabaya dan buka setiap hari pada pukul 17.00-21.00.
4. Bebek Pak Qomar
Tempat makan kuliner dengan hidangan bebek ini terletak di Jalan Raya Lontar Nomor 46. Tempat makanini buka pada Sabtu-Kamis pada pukul 10.00-18.30 WIB. Sedangkan Jumat libur.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Bebek Tugu Pahlawan
5. Donal Kedungdoro
Tempat makan ini berada di Jalan Kedungdoro Nomor 71, Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari pada pukul 18.00-01.00.
6. Bebek Purnama P.Saridin
Anda ingin mencicipi tempat makan legendaris di Surabaya? Tempat makan ini dapat jadi pilihan. Tempat makan ini terletak di Jalan Dinoyo Nomor 22 (Depan Emco), Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari dari pukul 16.00-00.00 WIB.
7. Bebek Tugu Pahlawan
Bebek Tugu Pahlawan juga dikenal salah satu legendaris. Tempat makan ini berada di Jalan Tembaan Nomor 17E, Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari pada pukul 17.30-00.00 WIB.
8. Warung Bebek Hitam
Tempat makan ini terletak di Jalan Klampis Jaya Gang Dipo, Surabaya. Tempat makan ini buka setiap hari pada pukul 10.00-23.00 WIB.
Â
Advertisement