Liputan6.com, Surabaya Polresta Sidoarjo gencar berpatroli di tempat keramaian massa untuk mengantisipasi merebaknya Corona Covid-19. Tempat keramaian yang dituju, meliputi kafe atau warung kopi, tempat penyewaan game, dan tempat hiburan.
“Petugas langsung membubarkan keramaian dan menyuruh masyarakat untuk kembali ke rumah,” ujar Mujito, Kabagops Polresta Sidoarjo, seperti yang dikutip dari Antara, Minggu (5/4/2020).
Advertisement
Baca Juga
Penertiban dilakukan secara humanis sebab perlu penanaman kesadaran yang tinggi dari warga Sidoarjo. Ia menilai sampai saat ini masih banyak warga Sidoarjo yang tidak patuh.
“Kalau seperti ini terus tidak menutup kemungkinan pengidap Corona Covid-19 akan terus bertambah,” ujar Kombes Pol Sumardji, Kapolresta Sidoarjo.
Ia menuturkan penyebaran virus corona ini sangat cepat sekali, dan potensi paling besar penularannya dari jarak berdekatan, bergerombol serta pola hidup yang tidak bersih.
"Tolong, dibantu untuk bersama-sama berupaya memutus rantai penyebaran virus ini, dengan menjalankan semua arahan pemerintah," ucapnya.
Per 3 April 2020, Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo mencatat 233 orang dalam pengawasan (ODP), 73 pasien dalam pengawasan (PDP), dan 14 pasien positif Corona Covid-19 di wilayahnya.